Mohon tunggu...
Hilman Idrus
Hilman Idrus Mohon Tunggu... Administrasi - Fotografer

√ Penikmat Kopi √ Suka Travelling √ 📷

Selanjutnya

Tutup

Hobby Pilihan

Jatuh Cinta Pada Perpustakaan

17 Januari 2023   21:50 Diperbarui: 17 Januari 2023   22:18 409
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Mahasiswi IAIN Ternate sedang membaca buku pada ruang baca lantai II Perpustakaan Pusat IAIN Ternate. Foto: hilman idrus

Syahdan, tahun 2019 lalu ketika saya ditempatkan di perpustakaan pusat IAIN Ternate, saya merasa kembali mendapat suntikan energi, terlebih ditugaskan pada ruang referensi dan koleksi deposit.

Ruang Referensi merupakan tempat penyimpanan koleksi-koleksi terbaik dan dianggap langka, sementara pada ruang koleksi deposit meyimpan disertasi, tesis, skripsi, hasil peneltian, jurnal, majalah, koran dan sejenisnya.

Karena pernah di-nutmeg teman mahasiswa, lantaran kurang update informasi terbaru. Maka, saat hari pertama di perpustakaan, saya mulai membuat planning: bahan bacaan seperti apa yang menjadi prioritas untuk dikonsumsi saat waktu senggang, dan setelah membaca saya harus fokus menulis.

Perlahan-lahan mulai jatuh cinta pada buku. Karena saking jatuh cinta pada buku, seperti kata Sidney Sheldon, perpustakaan menyimpan energi yang memicu imajinasi, maka selain giat membaca, satu persatu tulisan saya hasilkan, sehingga tanpa disadari mulai [melupakan] rutinitas sebagai fotografer.

Kondisi inilah memaksa saya rajin bekerja. Sebab, rasa haus akan ilmu pengetahuan, karena di perpustakaan tersimpan puluhan ribu bahan pustaka, dengan jumlah puluhan ribu lebih beragam judul buku. Jadi, sangat rugi jika tidak memanfaatkan waktu untuk membaca.

Bahkan, saking ketagihan membaca, sehingga kala kembali pulang ke rumah. Pada malam hari, saya kerap memanfaatkan waktu untuk membaca buku dan menulis. Untuk itu, pada saat hari libur pun enggan keluar rumah -- lebih intens membaca. Karena, selalu memanfaatkan waktu untuk membaca buku di rumah, seorang teman bahkan berkelakar bahwa saya mulai jarang bergaul.

Sebenarnya, bukan malas bergaul, tetapi saya tetap manfaatkan waktu di rumah semaksimal mungkin untuk belajar. Dan, hal ini pun diikuti putri saya. Sehingga, nuansa perpustakaan juga sangat terasa di rumah.

Lantaran mulai kecanduan terhadap buku, membuat saya sangat jatuh cinta pada perpustakaan, karena di perpus-lah menyimpan jutaan energi yang memicu selalu tumbuh imajinasi dan menghadirkan semangat untuk menulis.

Salah satu alasan di balik kecintaan saya terhadap perpustakaan, karena selain bekerja melayani mahasiswa, membuat saya lebih produktif. Selain itu, ada beban moril sebagai alumni di IAIN Ternate untuk membangun semangat membaca untuk kalangan mahasiswa.

Untuk itu, pada jumat (13/1/2023) lalu, saat mendapat Surat Keputusan (SK) mutasi ke Sub Bagian Tata Usaha, Perlengkapan dan Rumah Tangga. Saya merasa seakan dunia runtuh, lantaran jadwal membaca buku di perpustakaan pun 'lenyap'. Sebab, walaupun, tetap saja ada waktu untuk membaca, namun tak lagi leluasa seperti bertugas di perpustakaan.

Sejak menjalani pekerjaan di perpustakaan, satu hal yang membuat saya merasa termotivasi dan "berkembang" lantaran mendapat begitu banyak ilmu tentang perpustakaan. Walaupun saya sendiri bukan seorang pustakawan, namun pada setiap interaksi saat bekerja, menghadirkan beragama pengetahuan dari teman-teman pustakawan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Hobby Selengkapnya
Lihat Hobby Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun