Mohon tunggu...
Heriyanto Rantelino
Heriyanto Rantelino Mohon Tunggu... Full Time Blogger - Pemuda Papua Yang Menikmati Petualangan sebagai ASN Sekretariat Daerah Di Belitung Timur

ASN Belitung Timur, Traveler, Scholarship Hunter. Kontak 0852-4244-1580

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Artikel Utama

Cara Gokil ala Mahasiswa agar Dapat Donasi Bantuan Kegiatan

31 Januari 2016   23:27 Diperbarui: 4 April 2017   18:16 22908
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

[caption caption="Dok: dppka.jogjaprov.go.id"][/caption]

Ada banyak hal yang dipikirkan mahasiswa/pemuda ketika hendak mengadakan kegiatan mulai dari merancang susunan panitia, tema kegiatan, konsep acara, dan yang tak kalah pentingnya adalah soal sumber dana kegiatan. Nah, dalam rangka pencarian dana, panitia kegiatan mengadakan bazar, garage sale, morning cafe, penjualan souvenir, penjualan kue dan snack di tempat-tempat umum dan masih banyak lagi. Sayangnya, hasil pencarian dana ini hanya bisa menanggung sekitar 30-40% dari total dana kegiatan.

Mengajukan proposal dana bantuan ke salah satu instansi boleh dikatakan sebagai salah satu cara mengemis secara profesional. Oleh karena itu, dibutuhkan kelihaian dalam mengemas proposal itu agar pihak yang dituju bisa mencerna dengan baik maksud dan tujuan kegiatan kita. Jika memungkinkan, hindari menulis proposal dengan cara mainstream apalagi copy paste dari proposal tahun-tahun sebelumnya. Dibutuhkan keahlian merancang sampul dan kalimat proposal yang baik, sampul proposal yang menarik dan juga sistematika penulisan proposal yang baik.

Perlu diketahui bahwa ada ratusan proposal yang mereka terima setiap bulan, maka perlu strategi untuk mendapatkan perhatian mereka. Beberapa senior yang pernah terlibat kepanitian sebelumnya mengatakan bahwa sumber dana kegiatan paling besar diraih dari proposal dana kegiatan yang diajukan ke beberapa instansi pemerintah maupun swasta. Jika proposal tembus, bisa menanggung hingga 80% dana kegiatan.

Bisik-bisik tetangga, terkadang perusahaan memperlakukan secara khusus proposal bantuan dana kegiatan yang berasal dari mahasiswa. Hal ini dikarenakan kebanyakan kegiatan mahasiswa masih dibumbui rasa idealisme, tak rumit neko-nekonya dan juga kepercayaan kepada mahasiswa/pemuda bahwa dana yang diberikan tak rawan diselewengkan. Selain itu, perusahaan bisa mendapatkan keuntungan tersendiri karena bisa menampilkan branding perusahaan lewat media promosi yang murah ketimbang harus pasang iklan di pinggir jalan atau media cetak.

Tips Kreatif Menyasar Para Penyantun Dana

Tulisan ini saya buat bukan karena saya jago dan punya pengalaman hebat dalam mencari dana. Saya hanya ingin berbagi sedikit apa yang saya tahu dan alami. Semoga tips-tips sederhana yang saya paparkan dapat berguna bagi teman-teman yang sibuk mencari dana. Berikut cara-cara kreatif yang bisa teman-teman coba.

1. Cari Tahu Hari Jadi/Anniversary Perusahaan

Gali informasi tentang hari ulang tahun perusahaan swasta atau BUMN yang punya profit tinggi atau yang sering berkegiatan sosial di kotamu. Teman-teman juga bisa merancang hari H kegiatannya bertepatan dengan tanggal ulang tahun perusahaan itu.

Setelah mengetahui tanggal ulang tahunnya, segera ajukan proposal setidaknya tiga bulan sebelum hari ulang tahun perusahaan tersebut. Pada bagian tujuan kegiatan, teman-teman bisa menuliskan bahwa kegiatan ini adalah salah satu bentuk kegiatan peringatan HUT perusahaan di bidang pendidikan atau sosial. Bisa jadi proposal dana yang diajukan akan dipertimbangkan dan diprioritaskan karena pada dasarnya setiap perusahaan punya ceremonial tersendiri saat merayakan hari ulang tahun.

2. Mempelajari Laporan Tahunan (Annual Report)

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun