Mohon tunggu...
Heriyanto Rantelino
Heriyanto Rantelino Mohon Tunggu... Full Time Blogger - Pemuda Papua Yang Menikmati Petualangan sebagai ASN Sekretariat Daerah Di Belitung Timur

ASN Belitung Timur, Traveler, Scholarship Hunter. Kontak 0852-4244-1580

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Artikel Utama

Sumringahnya Masyarakat Pedalaman Papua atas Genjotan Pemerintahan Jokowi di Sektor Transportasi

23 November 2019   11:51 Diperbarui: 24 November 2019   05:31 1304
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Penulis Berkunjung Ke Kampung Pedalaman Papua. Dok:Pribadi

Dengan menumpang sebuah kapal speed bertuliskan Papua Star yang berkekuatan 600 PK, saya bersama dengan beberapa rekan mengunjungi tiga daerah pedalaman sekaligus di Papua yaitu Kampung Ohotya, Kampung Fanamo dan Omawita. 

Adapun tujuan kami mengunjungi daerah ini adalah melihat lebih dekat geliat aktivitas penduduk utamanya di sektor ekonomi, sosial, budaya dan transportasi

 Saya melihat dari raut wajah mereka,tak nampak sikap pasrah dan tak ada keluhan padahal mereka berada pada daerah yang serba terbatas. Justru mereka malah menunjukkan semangat juangnya menghadapi kerasnya kehidupan dengan memanfaatkan hasil dari kebun dan hasil tangkapan ikan.

Mereka lalu bercerita kepada kami bahwa kehidupannya dahulu sangat beda dengan kehidupan mereka sekarang. Dahulu mereka kesulitan dalam menyalurkan hasil jerih payahnya ke area kota untuk dijual. 

Walaupun hasilnya banyak tapi akhirnya hanya sekadar konsumsi belaka dan terbuang percuma karena sulitnya akses transportasi menyalurkannya ke kota. 

Namun berkat campur tangan pemerintah utamanya sejak pemerintahan Jokowi-JK 5 tahun terakhir ini, yang menawarkan berbagai bantuan utamanya sektor transportasi, akhirnya mereka bisa mendistribusikan hasil ladang dan ikan dengan lancar. 

Perlahan tapi pasti, akhirnya mereka bisa memperbaiki perekonomian keluarga mereka.

Beberapa waktu yang lalu, saya juga berkesempatan mengunjungi kawasan pasar sentral yang berada di Papua tepatnya di Kabupaten Mimika. 

Sambil belanja beberapa keperluan, saya menyempatkan bertanya ke Mama-Mama Papua tentang perubahan yang mereka rasakan sejak pemerintah menawakan bantuan renovasi pasar dan penyediaan sarana dan prasana transportasi mereka dari kampung ke kota. Hampir semuanya merespon positif.

Ada yang mengapresiasi subsidi transportasi darat berupa subsidi pembayaran Bus DAMRI dan ada juga yang mengapresiasi tata kelola pasar di jantung kota Timika ini. Bus ini memberikan pelayanan transportasi dari beberapa kampung seputaran Mimika seperti Kampung Pigapu dan Iwaka. 

Manfaatnya, dapat mempersingkat waktu tempuh mereka dalam melakukan perjalanan ke pasar untuk menjual hasil kebunnya berupa pisang, jambu, sayur mayur, singkong, untuk dijual ke kota utamanya di Pasar sentral Timika. Berkat subsidi yang ada, masyarakat dari kampung bisa menikmati pelayanan transportasi dengan harga terjangkau. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun