Mohon tunggu...
Hera Veronica Suherman
Hera Veronica Suherman Mohon Tunggu... Wiraswasta - Pengamen Jalanan

Suka Musik Cadas | Suka Kopi seduh renceng | Suka pakai Sandal Jepit | Suka warna Hitam

Selanjutnya

Tutup

Puisi Pilihan

Aku Melihat Cahaya Dari Pintu Terkuak

20 Januari 2022   21:19 Diperbarui: 20 Januari 2022   21:34 266
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Source : thelight@pinterest.com

Aku Melihat Cahaya Dari Pintu Terkuak

Segaris cahaya mencuat
dari daun pintu yang terkuak
menerpa paras serta silaukan netra

Aku masih enggan beringsut
layaknya orang tengah semaput
sepotong raga lunglai terkulai di lantai

Dan kelopak mata membuka
di antara kerjap dilumuri cahya surya
mengajak sepasang netra semula pejam

Lebih dalam hingga kemudian
terbelalak dilanda keanehan di sela
pening dan pandangan masih amat kabur

Aku mencoba merangkai
serpihan ingatan yang terserak
namun yang ada hanyalah buram

Seburam pandanganku
perihal hari depan bersamamu
yang dihinggapi trauma mendalam

Andai waktu dapat ku
putar ulang di mana takada
bersarang rasa ketakutan yang

Menjadi momok mengerikan
buat ku serasa ditindih sesaknya
rindu tersimpan di malam kelu dan bisu

I see the light
Black Crow.... Is that you

***
Hera Veronica Sulistiyanto
Jakarta 20/01/2022

Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun