Mohon tunggu...
Hera Veronica Suherman
Hera Veronica Suherman Mohon Tunggu... Wiraswasta - Pengamen Jalanan

Suka Musik Cadas | Suka Kopi seduh renceng | Suka pakai Sandal Jepit | Suka warna Hitam

Selanjutnya

Tutup

Puisi Pilihan

Kuda Jingkrak

30 April 2021   11:00 Diperbarui: 30 April 2021   11:09 175
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kuda Jingkrak

Kuda bukan sembarang kuda
melainkan kuda jingkrak
dengan kedua kaki terangkat

Tentulah kuda ini teramat istimewa
kendati acap kali berjingkrak tak pernah
berlari dengan suara ketoplak-ketoplak

Kuda ini tak pernah sekalipun mengikik
laksana tenggorokan tercekik
laiknya tali kekang ditarik

Kuda bukan sembarang kuda
melambangkan status sosial si empunya
karena semua diukur dengan deret angka

Angka-angka yang terbilang fantastic
maklumlah kuda jingkrak ini
sungguh sangat prestigious

Hanya dapat dijangkau dengan
mereka yang berkantung tebal dan miliki
pundi-pundi rupiah amatlah banyak

Kuda jingkrak satu ini tak pernah
mengalami terengah-engah lantaran
kelelahan akibat perjalanan jauh

Kuda jingkrak symbol strata sosial
yang menempel di tubuh Ferrari
berkelir merah nan elegant

Berkilau menyilaukan mata
hingga membuat liur menetes
ingin memilikinya namun apalah daya


***
Hera Veronica Sulistiyanto
Jakarta | 30 April 2021 | 10:58

Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun