Mohon tunggu...
AKIHensa
AKIHensa Mohon Tunggu... Penulis - Pensiunan dan sejak 4 Mei 2012 menjadi Kompasianer

Kakek yang hobi menulis hanya sekedar mengisi hari-hari pensiun bersama cucu sambil melawan pikun.

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

"Formasi Aneh" Ralf Rangnick dan Cristiano Ronaldo Tidak Hadir di Etihad

7 Maret 2022   11:25 Diperbarui: 7 Maret 2022   15:26 414
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Cristiano Ronaldo dan Ralf Rangnick (Foto AFP/Clive Rose via Kompas.com). 

Bagi Anda yang menyaksikan derby Manchester di Etihad, Minggu (6/3/22) pukul 23.30 WIB ada dua hal yang menarik diperbincangkan yaitu formasi aneh Manchester United dan satu pertanyaan kemanakah gerangan Cristiano Ronaldo? 

Hasil derbi ini juga sudah kita ketahui dengan terjadinya 5 gol masing-masing 4 gol untuk tuan rumah City dan satu gol untuk tamu mereka, Manchester United. 

BACA JUGA : Hasil Undian Manchester City, Liverpool, dan Chelsea di Perempat Final Piala FA. 

Kekalahan Manchester United dengan skor besar, sebenarnya diluar perkiraan banyak pengamat. Saya sebagai pengamat amatir saja merasa kaget dengan kekalahan dengan 4 gol tersebut. Tadinya prediksi, City memang diunggulkan menang tapi tidak dengan gol yang telak. 

Melihat pertandingan malam itu, ada yang membuat kening berkerut dengan formasi yang diturunkan Ralf Rangnick pada susunan starting eleven nya. 

Formasi 4-2-3-1 yang digunakan oleh Rangnick menempatkan para penyerang yang mengejutkan. Bruno Fernandes ditempatkan sebagai striker tunggal di depan, di dampingi dua wing yaitu Jadon Sancho di kiri dan Anthony Elanga di kanan. 

Sementara Paul Pogba bertindak sebagai penyerang lobang di belakang Bruno Fernandes. Duet Scott McTominay dan Fred bertindak sebagai pivot penyeimbang pada transisi permainan tim. 

Kuartet lini belakang menurunkan duet bek tengah Harry Maguire dan Victor Lindelof di dampingi duet full back, Akex Telles dan Wan Bissaka. Mereka adalah benteng terakhir bagi kiper David de Gea. 

Ketika Bruno Fernandes menjadi striker tunggal banyak yang mempertanyakan keberadaan Cristiano Ronaldo. Kemanakah gerangan Mega Bintang asal Portugal ini? 

Laman resmi klub, Manutd.com (6/3/22) memberikan pernyataan bahwa Ronaldo menglamai cedera. Hal itu dikemukakan Rangnick pertama kali untuk mengklarifikasi bahwa pemain internasional Portugal itu mengalami lebih banyak masalah pinggul. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun