Mohon tunggu...
AKIHensa
AKIHensa Mohon Tunggu... Penulis - Pensiunan dan sejak 4 Mei 2012 menjadi Kompasianer

Kakek yang hobi menulis hanya sekedar mengisi hari-hari pensiun bersama cucu sambil melawan pikun.

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Liverpool Kalah 3-4 dari Hertha Berlin, tetapi Juergen Klopp Gembira Van Dijk Sudah Kembali

30 Juli 2021   09:28 Diperbarui: 30 Juli 2021   15:45 176
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Virgil van Dijk bersama Firmino dan Mohamed Salah (Foto Premierleague.com)

Dalam laga itu Klopp mencoba duet bek tengah Ibrahima Konate dan Joel Matip, Nathaniel Phillips dan Rhys Williams dan Joe Gomez- Van Dijk. 

Tiga duet bek tengah yang dipersiapkan menghadapi kompetisi Premier League musim baru. Membangun kembali pertahanan kokoh Liverpool adalah hal utama bagi Klopp.  

Hertha menambah dua gol melalui kaki Stevan Jovetic yang masuk dari bangku cadangan pada babak kedua. Akhirnya Liverpool memperkecil skor melalui gol dari Alex Oxlade-Chamberlain yang mencetak gol ketiga Liverpool. 

Skor akhir 3-4 untuk kemenangan Hertha Berlin adalah laga pra musim bagi Liverpool yang merupakan kekalahan pertama.  

Chamberlain pada babak kedua itu menggantikan Takumi Minamino untuk menemani Mohamed Salah dan Sadio Mane dalam laga tersebut. 

Momen kembalinya Van Dijk merumput adalah kegembiraan bukan saja bagi para suporter dan skuad Liverpool tapi juga kegembiraan bagi dirinya senidiri. 

Virgil van Dijk menyampaikan pesan emosionalnya setelah ia kembali ke lapangan untuk Liverpool pada Kamis malam itu. 

"Sulit untuk mengungkapkan bagaimana perasaan saya, tetapi penting bagi saya untuk mengatakan bahwa saya merasa diberkati karena mendapat dukungan dari begitu banyak orang luar biasa." Kata bek asal Belanda itu seperti dilansir Liverpoolfc.com (30/7/21). 

Van Dijk juga menyampaikan rasa terimakasihnya yang tak terhingga kepada Ahli bedah, fisioterapis, pelatih dan staf yang telah bersama merawatnya. 

Begitu juga rekan satu timnya yang telah memberi energi dan menjaga motivasinya tetap tegak. Khususnya Van Dijk menyampaikan penghargaan luar biasa kepada keluarga, para penggemar atas cinta, dukungan, dan dorongan mereka selama ini. 

Manajer Juergen Klopp masih melakukan agenda laga pra musim terakhir di pemusatan latihan di Austria ini. Lawan mereka adalah Bologna, klub Serie A Italia yang berlangsung pada Kamis (5/8/21). 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun