Mohon tunggu...
AKIHensa
AKIHensa Mohon Tunggu... Penulis - Pensiunan dan sejak 4 Mei 2012 menjadi Kompasianer

Kakek yang hobi menulis hanya sekedar mengisi hari-hari pensiun bersama cucu sambil melawan pikun.

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Debut Mengesankan Takumi Minamino dalam Laga Derby di Anfield

6 Januari 2020   06:37 Diperbarui: 6 Januari 2020   06:50 375
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Aksi Takumi Minamino (Foto Skysports.com)

Takumi Minamino melakukan debutnya untuk Liverpool dalam kemenangan 1-0 atas Everton di putaran ketiga Piala FA di Anfield, Minggu (5/1/20). Satu-satunya gol kemenangan dalam Merseyside Derby ini dicetak oleh Curtis John pada menit ke-71.

Menerima umpan dari Divock Origi di sisi kanan pertahanan Everton, Curtis John, pemain muda berusia 18 tahun ini menembak dengan kaki kanannya ke pojok kiri atas gawang Everton yang dikawal Jordan Pickford. Gol yang sangat mengesankan dari sebuah tendangan melengkung yang tidak bisa dijangkau Pickford.

Takumi Minamino diturunkan Klopp sebagai starter mengisi posisi penyerang tengah bersama duo winger Divock Origi dan Harvey Elliot. Dalam laga tersebut Takumi bermain selama 70 menit sebelum akhirnya digantikan Alex Oxlade Chamberlain.

Walaupun tidak mencetak gol, Minamino dengan beberapa aksinya menjadi perhatian para fans. Takumi tampak bersemangat melakukan debutnya. Bermain bersama Divock Origi membuat kehadirannya sangat membantu performa Takumi lebih kuat dalam serangan. Begitu pula kerjasamanya dengan Harvey Elliot dari sisi sayap kiri banyak merepotkan bek Everton.

Origi, pemain asal Belgia itu turun sebagai sayap kiri dengan Minamino yang bermain sebagai striker tengah. Beberapa peluang juga dia dapatkan dan sebuah peluang emas menjadi gol ketika dia menerima umpan lambung dari Origi namun disayangkan sundulannya masih lemah menyamping sisi kiri gawang Everton.

Jurgen Klopp menilai bahwa Takumi Minamino sudah menunjukkan sebagai pemain yang diinginkan Liverpool. Pemain asal Jepang berusia 24 tahun ini bergabung dari Red Bull Salzburg pada jendela transfer Januari 2020 dengan biaya transfer 12,5 juta Euro (Transfermarkt.com 1/1/20).

"Minamino luar biasa. Dia adalah pemain yang kami inginkan. Itu adalah pertandingan pertamanya di tim. Dia memiliki dua sesi bersama kami tetapi menunjukkan pemahaman tentang permainan kami dan keterampilan serta sikap sepak bolanya luar biasa." Kata Klopp seperti dilansir Skysports.com (5/1/20).

Dari rilis situs resmi klub, Liverpoolfc.com (5/1/20), Jurgen Klopp menggunakan formasi 4-3-3 dengan banyak menurunkan pemain muda. Di lini belakang selain kiper Adrian, bek senior Joe Gomez berduet dengan Nathaniel Philips. Mereka ditunjang full back, James Milner dan Neco Williams. Dalam laga ini Milner hanya bermain selama 9 menit karena cedera. Posisinya digantikan Yaser Larouci.

Pertahanan Liverpool dengan komposisi seperti ini masih sering kedodoran menghadapi serangan balik Everton. Apalagi sejak Milner keluar karena cedera. Untung saja ada Adrian, kiper Liverpool yang bermain cemerlang. Tiga tendangan penyerang Everton yang harusnya menjadi gol, berhasil dimentahkan dengan tepisan tangannya.

Sementara itu trio lini tengah dipimpin oleh senior Adam Lallana bersama Pedro Chirivella dan Curtis John. Mereka bermain sangat impresif. Menguasai lini vital ini untuk menunjang serangan Liverpool. Penguasaan bola hingga 57 persen dan 12 tendangan penjuru, menunjukkan gambaran dari dominasi Liverpool dalam laga tersebut.

Lini depan bersama Divock Origi, Takumi Minamino dan Harvey Elliot berhasil mengukir dengan 5 tembakan tepat sasaran dari 12 tembakan ke gawang Everton. Sebenarnya dari kubu tim asuhan Carlo Ancelotti ini juga memiliki 11 peluang namun hanya 3 tembakan on target dan ketiganya dimentahkan Adrian.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun