Mohon tunggu...
AKIHensa
AKIHensa Mohon Tunggu... Penulis - Pensiunan dan sejak 4 Mei 2012 menjadi Kompasianer

Kakek yang hobi menulis hanya sekedar mengisi hari-hari pensiun bersama cucu sambil melawan pikun.

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Ulasan Jelang Uruguay Vs Arab Saudi, Menunggu Penampilan Luis Suarez yang Ke-100

20 Juni 2018   16:17 Diperbarui: 20 Juni 2018   16:15 791
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Luis Suarez (Foto Skysports.com)

Lanjutan laga Group A, Uruguay akan bertemu Arab Saudi di Rostov Arena Rostov-On-Don, 20 Juni 2018 pukul 22.00 WIB. Setelah Russia lolos dari fase grup A dengan mengalahakan Mesir 3-1, maka laga ini sangat penting bagi Uruguay untuk memuluskan usaha mereka lolos ke 16 besar untuk edisi ketiga secara beruntun sementara Arab Saudi ingin mencari kemenangan pertama di Piala Dunia FIFA selama 24 tahun terakhir ini.

Selain kemenangan yang ditargetkan maka bagi Luis Suarez laga ini juga akan mencatatkan sejarah pribadinya. Suarez akan menjadi pemain keenam yang memiliki 100 pertandingan untuk Uruguay ketika nanti dia turun ke lapangan melawan Green Falcons, Arab Saudi. Suarez sejak melakukan debutnya dalam pertandingan persahabatan melawan Kolombia pada Februari 2017, penembak jitu itu telah mencetak 51 gol internasionalnya sehingga menjadikan dirinya sebagai pencetak gol terbanyak sepanjang masa bagi negaranya (FIFA.com 19/6/18).

Juara dunia dua kali itu favorit untuk maju ke babak 16 besar untuk edisi ketiga kali secara berturut-turut. Semua fakta sangat jelas mendukung La Celeste meraih kemenangan melawan Arab Saudi. Walaupun menang atas Mesir dalam laga perdana, namun Oscar Tabarez mungkin telah membuat perasaan khawatir ketika laga tersebut berlangsung, tetapi mereka menunjukkan bahwa daya saing dan mental kemenangan mereka tetap utuh.

Cristian Rodriguez (Foto Skysports.com)
Cristian Rodriguez (Foto Skysports.com)
Untuk itu pelatih kawakan ini dengan rasa percaya diri sudah mengatur untuk menurunkan pemain Cristian Rodriguez, 32 tahun, dan Carlos Sanchez, 33 tahun sebagai starter.  Keduanya datang dari bangku cadangan saat Uruguay menang 1-0 atas Mesir. Rodriguez akan membuat penampilannya yang ke-107 untuk Uruguay pada Rabu malam tersebut dan kiper Fernando Muslera akan mencapai 99 pertandingan.

"Ini bukan tentang menjadi muda atau berpengalaman itu karena kebutuhan tim untuk permainan ini, adalah line-up yang paling sesuai dengan kami. Saya memiliki kepercayaan diri dalam tim yang akan saya turunkan. Mereka memiliki banyak pengalaman," tambah kakek berusia 72 tahun, yang telah melatih Uruguay sejak 2006 seperti dilansir Skysports.com (20/6/18)

Sementara itu Arab Saudi yang dikalahkan 5-0 oleh Rusia di pertandingan pembuka mereka, berusaha untuk bangkit dari keterpurukkan. Apalagi mereka baru saja mengalami ketakutan pada Senin lalu karena ada laporan kebakaran di salah satu mesin pesawat yang membawa tim Arab Saudi. Namun demikian gelandang Taisir Al-Jassim mengemukakan bahwa skuatnya sudah melupakan hal tersebut dan saat ini fokus menghadapi laga di depan melawan Uruguay.  

Laga ini adalah pertemuan ketiga antara Uruguay dan Arab Saudi sedangkan dalam ajang Piala Dunia adalah yang pertama. Rekor bagus sebenarnya dicatat oleh Arab Saudi yang tidak terkalahkan dalam dua pertandingan sebelumnya. Pelatih Juan Antonio Pizzi sedang mempertimbangkan perombakan starting eleven mereka yang lebih menopang pada lini pertahanan sambil berupaya lebih banyak memberikan ancaman melalui serangan balik.

Dalam ajang Piala Dunia laga ini merupakan pertandingan yang ke-15 bagi Arab Saudi. Namun uniknya lawan Uruguay adalah pertandingan pertama mereka melawan tim asal Amerika Selatan. Penampilan terbaik Arab Saudi adalah lolos dari fase grup dalam Piala Dunia 1994 namun dikalahkan Swedia di babak 16 besar.

Ditunggu golmu Luis Suarez (Foto Getty Images)
Ditunggu golmu Luis Suarez (Foto Getty Images)
Uruguay telah memenangkan semua tiga pertandingan di Piala Dunia mereka sebelumnya melawan negara asal Asia, mencetak lima gol dan hanya kebobolan satu kali termasuk kemenangan di Piala Dunia 1970 melawan Israel yang saat itu masih bagian dari AFC.

Uruguay lebih berpeluang memenangkan laga ini dan berhasil lolos ke babak 16 besar bersama tuan rumah Russia. Jika Uruguay menang atas Arab Saudi maka akan lebih sempurna gol kemenangan tersebut mungkin dihasilkan oleh Luis Suarez yang sekaligus persembahan gol untuk caps yang ke 100 bersama Tim Nasional Uruguay. Selamat menikmati Piala Dunia 2018 dan ingat jangan nonton bola tanpa Kacang Garuda.

#hensa20062018

Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun