Mohon tunggu...
Hendra Jawanai
Hendra Jawanai Mohon Tunggu... Penulis - Creative Director/Producer/Writer

Energi adalah rahasia gerak serta kehidupan di dalam setiap partikel kecil.

Selanjutnya

Tutup

Film Pilihan

"The Boy Who Harnessed the Wind": Inovasi Manusia

15 Mei 2023   22:39 Diperbarui: 15 Mei 2023   22:42 351
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Maxwell Simba & Chiwetel Ejiofor, dalam The Boy Who Harnessed the Wind (2019), foto dari IMDb. 

The Boy Who Harnessed the Wind adalah sebuah film drama biografi tahun 2019 yang ditulis, disutradarai dan dibintangi oleh Chiwetel Ejiofor.

Film berdurasi 1 jam 53 menit ini adalah debut Ejiofor sebagai sutradara sinema fitur, yang ceritanya berdasarkan pada memoar dengan judul sama oleh William Kamkwamba dan Bryan Mealer.

Selain Ejiofor, film ini menampilkan Maxwell Simba sebagai Kamkwamba, Aissa Maiga, Lily Banda, Robert Agengo, Joseph Marcell, Noma Dumezweni, Lemogang Tsipa, Philbert Falakeza, Kelvin Maxwell Ngoma, dan Melvin Alusa.

Trywell Kamkwamba: Democracy. Democracy is just like imported cassava. It rots quickly.

((( spoiler alert )))

Kisah hidup Kamkwamba dari Kasungu, Malawi, adalah sumber inspirasi yang membangkitkan semangat dan menyoroti kekuatan tekad dan inovasi manusia dalam mengatasi tantangan hidup.

Dalam perjalanan panjangnya, William mampu mengubah nasib desanya yang dilanda kemiskinan dan kekeringan melalui keberanian, pengetahuan, dan semangat yang tak tergoyahkan.

Sebagai seorang anak muda dari keluarga petani, William memiliki bakat dalam memperbaiki radio untuk teman-teman dan tetangganya.

Waktu luangnya dihabiskan untuk mencari komponen elektronik yang masih bisa digunakan di tempat pembuangan barang-barang bekas setempat.

Namun, hidupnya berubah drastis ketika sia dilarang masuk sekolah karena kedua orang tuanya tidak mampu membayar uang sekolahnya.

Meski demikian, William membujuk guru sainsnya, agar dia tetap bisa mengikuti pelajaran dan mendapatkan akses ke perpustakaan sekolah, tempat dia belajar teknik elektro dan produksi energi.

Pada pertengahan tahun 2000-an, tanaman keluarga William gagal akibat kekeringan, dan kelaparan yang menyertainya menghancurkan desa, memicu kerusuhan karena ulah pemerintah.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun