Mohon tunggu...
Hendra Jawanai
Hendra Jawanai Mohon Tunggu... Penulis - Creative Director/Producer/Writer

Energi adalah rahasia gerak serta kehidupan di dalam setiap partikel kecil.

Selanjutnya

Tutup

Seni Pilihan

Manfaat Musik Tradisional Flores bagi Generasi Muda

9 Maret 2023   07:00 Diperbarui: 25 April 2023   23:54 732
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Foi Doa, instrumen tradisional dari Sarasedu, Kab. Ngada, Flores, Nusa Tenggara Timur, foto oleh Kaka Ited

Banyak musisi yang berhasil menggabungkan unsur-unsur musik tradisional Flores dengan musik modern, sehingga menciptakan suatu jenis musik yang baru dan unik.

Salah satu contoh fenomena yang paling menarik adalah popularitas lagu "Gemu Fa Mi Re" oleh Nyong Franco dari Maumere, yang bisa untuk mengiringi acara menari, sampai menjadi lagu senam, bahkan sampai di luar negeri.

Saya sempat terkejut ketika suatu hari para tentara marinir di Cilandak melakukan senam menggunakan lagu ini.

Tidak hanya itu, memainkan musik tradisional Flores juga dapat membantu meningkatkan keterampilan musik generasi muda secara keseluruhan, apabila mereka belajar cara memainkan instrumennya.

Contohnya adalah Foi Doa alias suling kembar, Sunding Tongkeng, atau Sasando yang bahkan sudah terkenal sampai ke mancanegara.

Musisi yang mau belajar memainkan instrumen musik tradisional Flores saja kemungkinan sudah diharuskan memiliki keterampilan teknis yang baik, karena seringkali cukup sulit untuk dikuasai.

Musisi yang mau mempelajari instrumen musik tradisional juga harus memahami nada dan ritme yang khas dari instrumen itu, dan hal ini dapat membantu meningkatkan kemampuan mereka juga dalam memainkan musik modern.

Selain itu, persepsi bermusik mereka akan menjadi lebih kaya akan wawasan, karena dihiasi oleh pola pikir para leluhur yang mungkin sudah terlupakan padahal sarat akan kearifan lokal dan bahkan rekam jejak masa lampau.

Sayangnya, tidak banyak generasi muda di Flores yang tertarik untuk mempelajari musik tradisional secara mendalam.

Ada beberapa faktor yang menjadi penyebab kurangnya minat terhadap musik tradisional, seperti masih kurangnya dukungan dari pemerintah yang signifikan dan kurangnya apresiasi dari masyarakat secara luas terhadap musik tradisional.

Apalagi saat ini tren mudah sekali terpengaruh oleh musik-musik populer yang bermunculan melalui berbagai media sosial dan cepat sekali menjadi viral.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Seni Selengkapnya
Lihat Seni Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun