Mohon tunggu...
Anak Laki
Anak Laki Mohon Tunggu... Penulis - Penulis Lepas

Suka sepak bola

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Profil Guru Pancasila adalah Profil Guru di Masa Depan

1 Desember 2022   21:42 Diperbarui: 2 Desember 2022   10:52 2837
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi guru mengajar/Foto: unsplash.com/Kenny Eliason

Dalam filosofi berbahasa Jawa, guru memiliki arti "digugu lan ditiru". Digugu memiliki makna ditaati sedangkan ditiru bermakna dicontoh, artinya adalah apa yang dilakukan dan diucapkan oleh seorang guru sepatutnya ditaati dan dicontoh oleh murid-muridnya. Untuk itu seorang guru harus mempunyai citra atau profil yang baik.

Profil guru-guru Indonesia di masa mendatang adalah profil guru Pancasila. Profil guru Pancasila tentu saja sangat cocok dengan profil pendidikan serta profil pelajar Indonesia di masa depan. Berikut adalah karakter profil guru Pancasila:

1. Bertakwa dan beriman kepada Tuhan Yang Maha Esa serta memiliki akhlak mulia 

Artinya adalah seorang guru percaya akan adanya Tuhan Yang Maha Esa dan memahami ajaran agamanya serta mengamalkan pemahaman tersebut di dalam kehidupan sehari-hari. Seorang guru juga harus memiliki akhlak yang mulia di dalam berhubungan dengan Tuhan Yang Maha Esa, manusia, serta makhluk lainnya.

2. Mandiri

Guru Indonesia adalah guru yang mandiri, bisa mengatur atau mengelola dirinya sendiri, tidak bergantung pada orang lain, dapat berdiri sendiri, dan bertanggung jawab dalam bekerja.

3. Berpikir kritis

Artinya guru-guru di Indonesia yang berpikir kritis dapat memproses informasi secara objektif, baik kuantitatif atau kualitatif guna menyelesaikan masalah, menganalisis informasi, membangun keterkaitan di antara informasi-informasi, mengevaluasi informasi, dan menyimpulkan informasi.

4. Kreatif

Artinya adalah seorang guru mampu memodifikasi serta menciptakan sesuatu yang baru, unik, bermanfaat, bermakna, dan berdampak.

5. Kolaboratif atau gotong royong

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun