Mohon tunggu...
Suharto
Suharto Mohon Tunggu... Wiraswasta - Penulis lepas

Penulis blog http://ayo-menulislah.blogspot.co.id/, http://ayobikinpuisi.blogspot.co.id/

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

Cara Cerdas Membasmi Nyamuk di Rumah

14 Juli 2021   14:06 Diperbarui: 14 Juli 2021   14:18 228
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Nyamuk pengganggu tidur (Pixabay.com)

Menurut saya, hama di rumah yang paling mengganggu adalah nyamuk. Bayangkan, ia bersama gerombolannya membuat penghuni rumah tak bisa nyaman beraktivitas. Dengan suara khasnya, mereka mendengung di sekitar wajah. Menggigit anggota badan yang terbuka, kaki dan lengan.

Untuk mencegah nyamuk leluasa masuk ke rumah, kita harus mengambil beberapa langkah kebersihan supaya rumah menjadi sehat. Misalnya, membuang sampah yang menumpuk di sekitar rumah. Usahakan setiap minggu membersihkannya. Dan perlu juga disemprot dengan cairan disinfektan. 

Menutup rapat tempat penyimpanan air agar tidak dijadikan nyamuk sebagai media bertelur. Nyamuk memang punya kebiasaan menitipkan telurnya di air. Maka kita wajib menguras bak air kamar mandi secara berkala. Dianjurkan 2 minggu sekali membersihkannya. 

Memasang tirai anti nyamuk di jendela atau pintu. Cara ini juga terbukti ampuh untuk menekan jumlah nyamuk-nyamuk yang akan memasuki rumah. Namun perlu diingat, tirai anti nyamuk juga harus dijaga kebersihannya. Minimal sebulan sekali membersihkannya. Karena letaknya di tempat sirkulasi udara, tentunya banyak debu yang menempel.

Meski sepele namun gangguan nyamuk yang dibiarkan bisa mengurangi produktivitas penghuni rumah. Bayangkan, seharusnya bisa tidur nyenyak namun tidak bisa beristirahat dengan nyaman. Kita sibuk mengusir nyamuk sepanjang malam. Akibatnya bangun tidur dalam kondisi masih mengantuk. Pikiran juga tidak dalam suasana terbaik karena marah-marah yang tidak beralasan pada nyamuk.

Untuk menyiasati agar penghuni rumah tak dipusingkan oleh nyamuk, saya punya dua cara.

Cara Pertama

  1. Mengolesi sekujur badan, dari sebagian wajah, daun telinga, lengan, dan kaki memakai Cussons baby monscare natural skin protector lotion yang mengandung citronella dan eucalyptus.

  2. Produk ini terbukti manjur untuk menjauhkan dari gangguan nyamuk. Dan juga aman karena bagi siapa saja termasuk balita. Aromanya alami sehingga tidak mengganggu kenyamanan pemakainya.

  3. Olesi secara merata bagian tubuh yang tidak tertutup baju. Cukup diolesi tipis-tipis pada permukaan kulit.

Cara kedua

  1. HALAMAN :
    1. 1
    2. 2
    Mohon tunggu...

    Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
    Lihat Lyfe Selengkapnya
    Beri Komentar
    Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

    Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun