Mohon tunggu...
Hangger Risang Rachmaputra
Hangger Risang Rachmaputra Mohon Tunggu... Mahasiswa - Salam kenal kawan, semoga hal-hal baik selalu menyertai kalian!

Mahasiswa Ilmu Komunikasi UIN Sunan Kalijaga 20107030042

Selanjutnya

Tutup

Bola

Sepak Bola Indonesia is Back!

19 Maret 2021   09:55 Diperbarui: 19 Maret 2021   11:41 605
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
https://www.instagram.com/p/CMJk4nrJfze/?igshid=1b68e7yknl6y2

Terhitung sejak pekan ke-3 atau tepatnya tanggal 16 Maret 2020 PSSI selaku lembaga yang menaungi sepak bola Indonesia secara resmi menghentikan liga yang pada mulanya hanya bersifat sementara, namun pada akhirnya dihentikan total gelaran Liga Indonesia musim 2020-2021 baik Liga 1 maupun Liga 2 yang merupakan akibat pandemi Covid-19 yang berujung kepada tidak terbitnya surat izin kemanan dari pihak kepolisian.

Sejak tempo tersebut pecinta sepak bola nasional sudah tidak dapat lagi baik menghadiri langsung, maupun hanya menikmati lewat layar kaca. Akhirnya penantian panjang selama setahun terhadap gelaran sepak bola lokal dapat terjawab setelah PSSI dan Menpora membuat kompetisi yang bertajuk Piala Menpora.

Namun, sebelum turnamen ini berlangsung para pecinta sepak bola Indonesia sudah dikenalkan tata cara pelaksanaan sepak bola dimasa pandemi lewat dua laga persahabatan Timnas Indonesia U-23 melawan dua klub lokal asal Indonesia yaitu Tira Persikabo dan Bali United.

Masing-masing laga tersebut dimenangkan oleh Timnas Indonesia U-23 saat melawan Tira Persikabo berkesudahan dengan skor yang meyakinkan 2-0 sedangkan pada saat menghadapi Bali United berhasil menggasak dengan skor 3-2. Walaupun sebelumnya pecinta sepak bola Indonesia sempat dibuat kesal karena tidak turunnya surat izin kepolisian sehingga menyebabkan laga Timnas menjadi tertunda, namun dua hasil ini setidaknya dapat meyakinkan para fans Garuda bahwa Timnas U-23 sudah ada persiapan guna menghadapi Sea Games 2021 yang (rencananya) akan di gelar di Hanoi, Vietnam.

Kembali ke Piala menpora sejatinya turnamen ini sekaligus menjadi persiapan dan juga pemanasan bagi klub-klub yang akan bersaing di Liga Satu musim ini, mengingat sudah lama sekali (mereka) para pemain sepak bola tidak merasakan pertandingan sepak bola secara resmi dan hanya lebih kepada training itupun dengan tim internalnya sendiri.  

Kompetisi ini rencananya akan digelar pada 21 Maret sampai dengan tanggal 25 April dimana laga pembukannya akan dilangsungkan di Stadion Manahan Solo yang mempertemukan antara Arema FC melawan Tira Persikabo. Ada 4 kota yang akan menjadi tuan rumah dalam kompetisi ini yaitu Solo (Stadion Manahan Solo) yang sudah disebutkan tadi selain itu Bandung (Stadion Si Jalak Harupat) Sleman (Stadion Maguwoharjo) dan Malang (Stadion Kanjuruhan).

https://www.instagram.com/p/CMKP4zQMceV/?igshid=r2j1na4shvgp
https://www.instagram.com/p/CMKP4zQMceV/?igshid=r2j1na4shvgp

Untuk meminimalisir kejadian yang tidak diinginkan karena masih dalam masa tanggap darurat covid-19 masing-masing klub tidak bertanding di daerahnya seperti:

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun