Mohon tunggu...
Hana
Hana Mohon Tunggu... Content Writer -

senang berbagi kebaikan

Selanjutnya

Tutup

Gaya Hidup

Gambaran Kuliah di Inggris

3 April 2017   10:35 Diperbarui: 4 April 2017   18:08 349
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
sumber : rifan-financindo

rSiapa sih yang gak pengen kuliah ke luar negeri? Ya, banyak anak muda di Indonesia yang pengen banget ki=uliah di luar negeri. Gak heran kalau yang daftar beasiswa pemerintah lewat LPDP jumlahnya bejibun. Salah satu negara yang paling banyak menjadi incaran adalah Inggris. Kenapa Inggris?

Inggris dikenal sebagai negara dengan kualitas pendidikannya yang tinggi. Ya, bayangin saja universitas-universitas yang ada di negerinya Ratu Elizabeth itu umurnya sudah ratusan tahun! Dan selama ratusan tahun Inggris terus melakukan sejumlah inovasi dalam bidang pendidikan. Universitas yang ada di Inggris juga tidak pernah absen masuk ke dalam jajaran universitas terbaik di dunia lho!

Ya itu memang benar adanya, universitas di Inggris seperti Universitas Cambridge, Universitas Oxford, Universitas College London selalu masuk TOP 5 universitas terbaik di dunia.

Alasan lainnya kenapa banyak orang yang pengen banget kuliah di Inggris adalah tidak terkendala bahasa karena kita sejak duduk di bangku SD sudah diajarkan Bahasa Inggris oleh guru-guru kita. Selain itu, kuliah di Inggris juga memberi kesempatan untuk menonton pertandingan bola secara LIVE! Asyik banget pokoknya! 

Soal biaya hidup, Inggris memang dikenal sebagai negara dengan biaya hidup yang mahal. Rata-rata biaya hidup yang dihabiskan selama di Inggris berkisar 300 - 600 poundsterling untuk akomodasi tiap bulannya dan sekitar 40-50 poundsterling untuk kebutuhan makanan. Mahal ya? Tapi, tidak sebanding mahalnya dengan pengalaman yang akan kamu dapatkan selama kuliah di Inggris.

Nah, lalu muncul pertanyaan, bagaimana agar bisa kuliah di Inggris? Buat kamu yang punya dana cukup, bisa langsung saja daftar ke universitasnya melalui agen pendidikan luar negeri, biasanya prosesnya akan lebih mudah dan cepat untuk mendaftar ke universitas-universitas yang ada di luar negeri dibanding dengan mendaftar langsung secara mandiri. Memang sih, biayanya lebih mahal sedikit tapi Anda yang berkeinginan kuliah di luar negeri hanya tinggal duduk manis tanpa ribet.

Cara lainnya tentu bisa dengan beasiswa. Informasi beasiswa kuliah di Inggris banyak bertebaran di Internet.. Melalui beasiswa, Anda tidak usah pusing memikirkan biaya. Hanya perlu usaha, doa dan ketekunan agar bisa menemukan beasiswa yang Anda perlukan.

Mau tau gimana serunya kuliah di Inggris? Bisa tonton video di bawah ini


Mohon tunggu...

Lihat Konten Gaya Hidup Selengkapnya
Lihat Gaya Hidup Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun