Mohon tunggu...
Halija Husain
Halija Husain Mohon Tunggu... Guru - Guru Ekonomi di SMAN 3 Tarakan dan Ibu dari 3 orang anak

Niatkan semua aktivitas sebagai ibadah dan teruslah belajar, belajar, dan belajar

Selanjutnya

Tutup

Money Pilihan

Masalah Pokok Ekonomi Modern dan Kaitannya dengan Pandemi Covid-19

25 September 2020   06:07 Diperbarui: 25 September 2020   07:13 2947
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber Gambar: dictio.id

Masalah ekonomi sangat erat kaitannya dengan kebutuhan manusia yang bersifat tidak terbatas, sementara sumber daya yang dimiliki oleh manusia sifatnya terbatas. Secara umum manusia juga memiliki sifat yang tidak pernah puas, ketika satu kebutuhanya terpenuhi maka akan muncul lagi kebutuhan yang lain, begitu seterusnya.  Seiring berkembangnya jaman diikuti dengan kecanggihan teknologi dan informasi yang semakin pesat, membuat manusia ingin memenuhi kebutuhannya dengan efektif dan efisien agar mencapai kepuasan maksimal.

Masalah ekonomi tersebut pada gilirannya mendorong manusia untuk berpikir dan bertindak kreatif dalam menggunakan sumber-sumber ekonomi yang terbatas jumlahnya agar mampu memenuhi kebutuhan manusia dengan baik. Tindakan rasional yang sesuai dengan prinsip ekonomi harus diterapkan, yakni berusaha dengan ketersediaan sumber daya yang terbatas untuk memperoleh hasil terbaik (maksimal).

Masalah ekonomi modern merupakan masalah krusial yang saat ini sedang dihadapi. Bahkan permasalahan ini terkadang menyangkut hajat hidup orang banyak. Perubahan tingkah laku dan pola hidup masyarakat juga turut berpengaruh pada perekonomian. Terutama di tengah pandemi Covid-19  saat ini, yang dapat melumpuhkan perekonomian negara bahkan dunia. Permasalahan ekonomi tersebut menyangkut produsen sebagai pelaku produksi, kemudahan untuk mendapatkan bahan baku, serta tingkat konsumsi yang berubah seiring dengan berkembangnya kasus pandemi Covid-19 yang saat ini sedang kita dihadapi.

Dalam ilmu Ekonomi, masalah pokok ekonomi modern  terdiri dari tiga pokok permasalahan yang lebih kompleks, sebagai akibat dari persaingan bisnis yang semakin meningkat. Perubahan gaya hidup pada masyarakat modern juga dapat mengakibatkan masalah ekonomi yang baru.

Permasalahan ekonomi masyarakat modern saat ini sangat berpengaruh pada berbagai sektor. Bagi para pelaku bisnis di tengah pandemi Covid-19 saat ini, menghadapi masalah ekonomi terbilang cukup rumit. Mengapa demikian, karena yang dihadapi bukan saja masalah ekonomi semata, namun juga berimplikasi pada masalah sosial. Jadi harus lebih giat lagi dalam mengembangkan inovasi dan kreativitas, agar dapat terus bertahan.

Berikut tiga masalah pokok ekonomi modern yang harus bisa dijawab sebelum produsen melakukan kegiatan produksi, agar perusahaan dapat bersaing dengan produsen yang lain.

Apa yang akan diproduksi (What)? 

Penentuan apa yang akan diproduksi merupakan masalah pokok dan penting dalam ekonomi. Karena, selain jumlah sumber daya yang terbatas, kesalahan penentuan apa yang akan diproduksi bisa mengakibatkan kerugian, bahkan kebangkrutan bagi produsen, serta dapat pula merugikan masyarakat karena adanya barang dan jasa yang menumpuk dan tidak terpakai. Ini merupakan pemborosan sumber daya. Untuk mengetahui apa saja yang perlu diproduksi dalam rangka memenuhi keinginan konsumen, pihak produsen harus memiliki penilaian berdasarkan kesesuaian dengan karakteristik dasar manusia, yaitu:

  • Keinginan untuk memenuhi kebutuhan pokok demi kelangsungan hidup, kebutuhan ini bersifat wajib dipenuhi sehingga produsen harus memproduksinya agar kelangsungan hidup manusia dapat terjamin.
  • Manusia memiliki sifat tidak pernah puas, sehingga tiap produk membutuhkan inovasi tanpa henti.
  • Manusia menyukai hal hal yang praktis, sehingga produk yang dihasilkan harus memiliki kemampuan untuk mempermudah kehidupan manusia.
  • Manusia memiliki sifat ingin diakui dan dihargai, sehingga bagi beberapa kalangan, ingin memiliki barang-barang yang bersifat prestise atau mewah.
  • Manusia memiliki rasa ingin tahu, sehingga cenderung membutuhkan barang-barang yang mendukung rasa ingin tahu mereka.

Bagaimana Cara Memproduksi (How)?

Apabila produsen sudah menentukan apa yang akan diproduksi, langkah berikutnya adalah memikirkan bagaimana cara memproduksinya. Cara memproduksi sangat berkaitan dengan cara mengombinasikan sumber daya atau faktor produksi yang dibutuhkan untuk memproduksi barang dan jasa. Untuk menentukan cara produksi mana yang sesuai, produsen perlu mempertimbangkan aspek efisiensi atau penghematan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun