Mohon tunggu...
Hadi Santoso
Hadi Santoso Mohon Tunggu... Penulis - Penulis. Jurnalis.

Pernah sewindu bekerja di 'pabrik koran'. The Headliners Kompasiana 2019, 2020, dan 2021. Nominee 'Best in Specific Interest' Kompasianival 2018. Saya bisa dihubungi di email : omahdarjo@gmail.com.

Selanjutnya

Tutup

Raket Artikel Utama

Hendra/Ahsan Kembali dan Peremajaan di Pelatnas PBSI, Siapa yang Terdegradasi?

22 Desember 2019   09:27 Diperbarui: 22 Desember 2019   14:38 646
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pelatnas PBSI Cipayung| Sumber: https://badmintonindonesia.org/

Di antaranya dilihat dari segi prestasi, potensi, usia, dan juga target baik di jangka pendek maupun jangka panjang

Nah, seolah menanggapi kegaduhan para BL di kolom komentar akun-akun media sosial perihal promosi degradasi pelatnas PBSI tersebut, utamanya pemain yang tidak lagi ada di pelatnas, Susy Susanti mengatakan bahwa ada beberapa pemain senior yang sudah resmi mengundurkan diri dari pelatnas dan ingin berkarier profesional.

"Ada beberapa pemain senior yang mengundurkan diri karena tidak mampu bersaing dan tidak memenuhi target dari PBSI. Mereka ingin berkarir secara profesional di luar pelatnas," tutur Susy.

Lalu, bagaimana selanjutnya?

Dikutip dari Badminton Indonesia, para pemain pelatnas 2019 telah dipulangkan ke klub masing-masing, terhitung 16 Desember 2019. Sementara pemain pelatnas yang masuk proyeksi 2020, akan berlatih kembali pada 6 Januari 2020.

Kecuali bagi mereka yang akan mengikuti kejuaraan Malaysia Masters 2020 pada Minggu kedua Januari yang merupakan turnamen pembuka tahun depan. 

Mereka akan kembali ke pelatnas lebih awal, sesuai dengan jadwal yang diprogramkan masing-masing pelatih.

Pada akhirnya, penetapan promosi/degradasi pemain oleh PBSI tersebut bisa dilihat dari banyak sisi. Namun, sisi yang terpenting adalah bagaimana agar bulu tangkis Indonesia semakin berprestasi di tahun 2020 mendatang ini. Apalagi, tantangan 2020 akan lebih dahsyat seiring digelarnya Olimpiade.

Sebagai pecinta bulu tangkis, harapan saya tidak muluk-muluk. Di tahun depan, semoga bukan hanya satu dua pemain saja yang menonjol. 

Tapi, pemain-pemain muda juga mampu mengeluarkan potensi terbaik mereka. Sehingga, peremajaan yang dilakukan PBSI, benar-benar membuahkan hasil bagus. Salam bulutangkis.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
Mohon tunggu...

Lihat Konten Raket Selengkapnya
Lihat Raket Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun