Mohon tunggu...
Gutamining Saida
Gutamining Saida Mohon Tunggu... Guru - Guru SMPN 1 Kedungtuban Kab Blora

Jalan-jalan, baca cerita Seorang istri yang banyak mimpi,

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Hardiknas dan Halal Bihalal SMPN 1 Keduntuban

2 Mei 2023   16:14 Diperbarui: 2 Mei 2023   16:21 191
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Selasa, 2 Mei 2023 hari pertama masuk sekolah setelah cuti lebaran. Pagi ini tepat pukul 07.30 bel masuk berbunyi semua siswa, petugas upacara, guru dan karyawan sudah siap di lapangan. Upacara peringatan hari Pendidikan Nasional. Kali ini, suasana berbeda dengan upacara biasanya. Sesuai instruksi dari Dinas Kabupaten Blora peserta upacara mengenakan pakaian adat.

Saat liburan cuti lebaran, tepatnya hari Kamis semua wali kelas menyampaikan pengumuman bahwasanya saat masuk hari pertama dilaksanakan upacara Hardiknas dengan memakai pakaian adat. Petugas upacara dua hari sebelum masuk dilatih terlebih dahulu yaitu hari Jum’at dan Sabtu. Petugas upacara diambil dari petugas inti SMPN 1 Kedungtuban.

Dokpri
Dokpri

Hardiknas merupakan hari nasional tahunan yang diperingati setiap tanggal 2 Mei. Tanggal tersebut dipilih berdasarkan hari kelahiran Ki Hadjar Dewantara selaku Bapak Pendidikan Nasional.

SMPN 1 Kedungtuban pada peringatan Hari Pendidikan Nasional, semua siswa mengenakan pakaian adat, bapak ibu guru dan karyawan mengenakan pakaian seragam Samin.

Bertindak sebagai pembina upacara Hardiknas yaitu Kepala Sekolah bapak Prasetya Cahya Nugroho, S, Pd, M.M. Dalam upacara tersebut dibacakan pidato Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi Nadiem Anwar Makarim, B.A, M.B.A, oleh pembina upacara.

Dalam pidato Menteri Pendidikan dan Kebudayaan diulas mengenai upaya pemerintah melalui Kemdibudristek dalam meningkatkan kualitas pendidikan di Indonesia melalui program Merdeka Belajar.

Upacara Hardiknas dilaksanakan dengan tujuan:  pertama, untuk mengenang hari kelahiran Ki Hadjar Dewantara. Kedua, menumbuhkan rasa nasionalisme bangsa. Ketiga, meningkatkan rasa patriotisme generasi muda.

Upacara Hardiknas sudah usai dilanjutkan dengan halal bilahal. Kegiatan tersebut diawali ceramah singkat dari guru agama yaitu bapak Najib, S. Ag. Dilanjutkan kegiatan bersalaman, dimulai dari kelas IXA sampai berakhir kelas VIIG. Dan ditutup dengan foto bersama. Semoga bermanfaat.

Dokpri
Dokpri

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun