Mohon tunggu...
Gusti Maya Shafira Noor
Gusti Maya Shafira Noor Mohon Tunggu... Ahli Gizi - Bismillah

Kamu terlalu jauh

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Ilmu Gizi di Bidang Kesehatan

25 November 2020   22:51 Diperbarui: 25 November 2020   23:04 60
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Alam dan Teknologi. Sumber ilustrasi: PEXELS/Anthony

Ilmu Gizi adalah bidang ilmu yang mempelajari pentingnya nutrisi pada kesehatan , dan  asupan/makanan yang mengandung nutrisi tinggi, dan pola makan sehat. Selain itu, juga akan mempelajari pemrosesan makanan, penyimpanan,  serta metode pemasakan.

Kuliah di jurusan Ilmu Gizi bisa menempuh sekitar 4 tahun atau kurang lebih tepatnya 8 semester, perkuliahan di jurusan Ilmu Gizi akan belajar tentang asupan gizi pada di berbagai kondisi. Pada mata kuliah Ilmu Gizi mendasar yang dipelajari seorang mahasiswa Ilmu Gizi adalah Ilmu Gizi Dasar. Mata kuliah ini membahas tentang pengetahuan dasar di dalam ilmu gizi meliputi karbohidrat, protein, lemak, vitamin, mineral, air, elektrolit, dan komponen gizi lainnya, penilaian konsumsi pangan, status gizi melalui antropometri (ukuran tubuh), serta prinsip perencanaan menu. 

Apabila sudah lulus pada mata kuliah ini, kita bisa lanjut mempelajari Gizi Dalam Daur Kehidupan. Mata kuliah ini membahas karakteristik pertumbuhan dan perkembangan, kebutuhan dan kecukupan gizi, dampak kelebihan dan kekurangan gizi, dan upaya penanggulangan masalah gizi dalam berbagai tingkatan kehidupan manusia dimulai bayi, balita, remaja, dewasa, dan lanjut usia serta masa kehamilan dan menyusui. Selama kuliah jurusan ilmu gizi juga akan dilatih bagaimana menghadapi klien melalui skill lab, tutorial, bimbingan mata kuliah yaitu mata kuliah psikologi dan Praktek Kerja Lapangan.

Lulusan ilmu gizi tidak hanya bisa bekerja di rumah sakit tetapi juga dapat bekerja sebagai ahli gizi di perusahaan jasa makanan yang bertanggung jawab atas penyusunan nutrition fact pada produk makanan, dan bagian mengawasi keamanan pangan. Ahli gizi juga dapat bekerja pada instansi pemerintah seperti pada dinas kesehatan di daerah dan Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM). Juga dapat berpeluang menjadi wirausahawan dan dapat membuka bisnis catering makanan yang sehat dan bergizi serta berjaminan keamanan pangan. Dapat juga bisa menjadi peneliti di bidang pangan dengan kemampuan analisis makanan yang kamu miliki.  

Jika tertarik dengan dunia pendidikan bisa berpeluang menjadi dosen dan tenaga pengajar yang konsentrasi di bidang ilmu gizi sehingga perkembangan ilmu dan teknologi pada ilmu gizi semakin berkembang dalam mengatasi tantangan dan masalah gizi masyarakat. Selain itu, mahasiswa lulusan Program Studi Ilmu Gizi dapat menjadi seorang konsultan gizi, dan juga bisa  membuka klinik gizi yang memberi konsultasi dan rancangan diet kepada klien

Untuk di Indonesia sendiri peminat jurusan Ilmu Gizi masih sedikit dan masih banyak siswa/i yang belum mengetahui jurusan tersebut, jadi untuk para siswa/ i yang masih bingung menentukan jurusan kesehatan pada perkuliahan nanti Ilmu Gizi dapat menjadi referensi, dan sudah banyak kampus kampus besar yang menyediakan jurusan Ilmu Gizi.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun