Siapa Holiliana Tumimomor? Sosok yang Familiar dengan Masyarakat Morut.
Berasal dari partai Demokrat, Holiliana Tumimomor dalam pemilihan Dapil 3 Morowali Utara memiliki nomor urut 1.
Menjelang pemilihan legislatif, namanya mulai mencuat lantaran dikenal sebagai pemimpin dengan jiwa pembangunan, dan berdedikasi terhadap masyarakat.Â
Sebagai salah satu politisi muda, Holiliana Tumimomor sudah dikenal banyak oleh warga sekitar masyarakat Morowali Utara. Meski belum lama di dunia politik, Ia dipercaya mempunyai visi terpaut pembangunan di Morut.
Sebelum terjun ke dunia politik, Holiliana Tumimomor bekerja mengurus bisnis keluarga hingga akhirnya ia maju dalam dalam pemilihan Dapil 3 Morowali Utara.
Semua itu berjalan dari tekadnya yang kuat buat menciptakan perubahan positif di daerah pemukimannya.
Visi yang kerap Holiliana Tumimomor sampaikan yakni mengenai pemberdayaan masyarakat, pembangunan daerah, pembangunan berkelanjutan, serta inklusif.Â
Ekonomi lokal, pertaninan, dan pariwisata pun kerap ia sebut sebagai beberapa sektor penting yang mesti dikelola dengan baik demi menciptakan kesejahteraan masyarakat Morut.
Adapun, bidang pendidikan yang juga menjadi perhatian oleh Holiliana Tumimomor. Karena ia percaya, pendidikan merupakan salah satu kunci untuk mencapai kemakmuran di masa depan. Dalam hal ini, memperjuangkan akses pendidikan, dan mempermudah akses pendidikan bagi seluruh warga Morowali Utara menjadi satu tujuan yang tidak kalah penting bagi Holiliana Tumimomor.
Ketika menyampaikan visinya, Holiliana Tumimomor suka memperhatikan keluhan dari masyarakat, yang terkadang mengajak warga setempat untuk mengobrol serta mendengar aspirasi masyarakat. Sebagaimana Holiliana Tumimomor percaya bahwa hal itu memiliki nilai penting dalam menjalankan tugas legislatif yakni mendengar suara rakyat.
Salah satu sosok yang Holiliana Tumimomor kagumi adalah RA Kartini, ia mengungkap bahwa sebagai perempuan mesti memiliki keyakinan, kepercayaan diri, niat baik dan usaha. Dengan begitu semangat dan visi yang kuat hanya tinggal berkomitmen agar harapan baru muncul demi masa depan wilayah Morut lebih baik.***