Mohon tunggu...
Gramedia Official
Gramedia Official Mohon Tunggu... Lainnya - Tempat kamu mencari buku 📚

📖 Halaman untuk pecinta buku. Dari trivia, review, hingga rekomendasi buku dari #SahabatTanpaBatas-mu. 🤗

Selanjutnya

Tutup

Seni Pilihan

6 Komponen Seni Lukis dan Penjelasannya yang Harus Kamu Ketahui!

13 Januari 2023   14:06 Diperbarui: 13 Januari 2023   14:13 3189
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sementara, keseimbangan asimetris merupakan hasil dari adanya penggabungan sebuah unsur yang berbeda, seperti adanya jarak dan juga ukuran supaya terlihat lebih cocok.

3. Proporsi

Proporsi atau perbandingan adalah salah satu komponen dalam seni lukis. Proporsi merupakan karakteristik dari bentuk antara benda yang satu dengan benda yang lainnya. hal Ini bisa terlihat dari lukisan yang mempunyai kepaduan pada setiap unsurnya.

Sebuah karya seni termasuk seni lukis sangat membutuhkan proporsi, supaya karya seni lukis tersebut bisa memiliki nilai estetika yang tinggi. Apabila suatu seni lukis tidak mempunyai proporsi, maka lukisan tersebut jadi kurang seimbang.

4. Irama

Irama merupakan kesan gerak yang khas dari seorang seniman yang bisa didapatkan dari garis, warna, gerakan, bentuk, dan tekstur yang dibuat secara berulang. Irama dalam lukisan dapat diwujudkan oleh seniman dengan mengatur warna dan juga bidang.

Irama merupakan sebuah pengulangan satu atau beberapa unsur yang terjadi secara teratur dan terus menerus. Susunan atau pengulangan yang diatur itu berupa garis, bentuk, atau warna. 

Perulangan unsur yang bentuk dan peletakannya sama ini akan terasa lebih statis. Sedangkan susunan yang diletakkan dengan variasi pada ukuran, warna, tekstur, serta jarak, bisa menghasilkan sebuah susunan berirama yang harmonis.

5. Unity

Unity atau kesatuan adalah hasil dari adanya perpaduan unsur-unsur dari berbagai elemen yang ada. Unsur-unsur yang saling berhubungan ini kemudian mampu melengkapinya satu sama lain. Dengan begitu, mampu membentuk suatu kesan yang baik.

6. Aksentuasi

Aksentuasi atau tanda khas mempunyai maksud bahwa setiap gambar mempunyai unsur pembedanya. Adanya aksentuasi ni bertujuan supaya karya seni lukis tidak terlihat monoton dan juga membosankan.

Itulah 6 komponen seni lukis. Jika kamu ingin mempelajari tentang seni lukis tidak hanya pengertian seni lukis saja yang perlu kamu ketahui, tetapi semua hal tentang seni lukis, termasuk komponennya juga wajib untuk kamu ketahui. dengan begitu, kamu akan bisa menghasilkan suatu karya seni lukis yang baik.

Penulis: Nurul Ismi Humairoh

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Seni Selengkapnya
Lihat Seni Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun