Mohon tunggu...
Gracia Helene
Gracia Helene Mohon Tunggu... Freelancer - Mahasiswa

Mahasiswa President Univeristy

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Social Media Dapat Mempengaruhi Pemikiran Serta Citra Seseorang: Perhumas Roadshow to Campus President University

25 Juni 2019   18:56 Diperbarui: 25 Juni 2019   19:21 24
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Perhumas Roadshow to Campus adalah event annual yang diadakan oleh Perhumas, diselenggarakan dan dituan rumahkan oleh universitas-universitas yang mengajukan kerjasama dengan Perhumas. Pada Selasa, 25 Juni 2019 Perhumas Roadshow to Campus berhasil di selenggarakan di President Univeristy, acara tersebut mengangkat tema yaitu "Peran PR & Media Bertahan di Era Revolusi Industri 4.0".

Bapak Moch. N. Kurniawan menjadi salah satu pembicara di acara tersebut, Beliau juga adalah adalah Anggota Bid. Pelatihan dan Keanggotaan BPP Perhumas serta seorang Senior Specialist Media Relations INPEX Masela, Ltd. Pada kesempatannya Bapak Moch. N. Kurniawan menyampaikan peran PR yang dihadapinya dan bagaimana cara dia mengatasi masalah-masalah yang ada pada perusahaan tersebut bersambilan dengan bagaimana cara dia untuk tetap menjaga nama baik perusahaannya.

Selain itu, Bapak Moch. N. Kurniawan juga membawakan materi tentang bagaimana besarnya dampak media social terhadap dunia PR pada saat ini. Karena sangat mudahnya akses media social, sehingga terdapat banyaknya kaum yang memiliki peran penting atau bahkan dapat menginfluence pemikiran dan pendapat masyarakat. Sebagai seorang PR itu juga menjadi salah satu peran untuk tetap dapat mengendalikan perkataan kaum tersebut serta pemikiran dan pendapat masyarakat.

President University juga mendapatkan kesempatan dari Ibu Henny Puspitasari yang adalah Wakil Ketua Bid. Hubungan Antar Lembaga dan PR serta seorang Publicity Manager Metro TV. Pada kesempatan yang diberikan Beliau menyampaikan pengalamannya mulai dari saat Ia bekerja pada dunia perhotelan sehingga Beliau menjadi PR di Metro TV.

Beliau berhasil menyatukan ilmu di dunia perhotelan dengan dunia PR. "Attitude" menjadi salah satu kunci yang penting dalam dunia pekerjaan, Ibu Henny Puspitasari mengutamakan rekan-rekan sekerjanya untuk memiliki attitude yang baik dan benar dalam melakukan setiap pekerjaan mereka. Selain itu, media social juga menjadi salah satu sumber bagaimana orang bisa menilai attitude serta cara kerja seseorang, maka dari itu seseorang harus bisa dengan baik menjaga citra mereka pada social media.

dok. pribadi
dok. pribadi
dok. pribadi
dok. pribadi
Author: Gracia Helene

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun