Mohon tunggu...
Grace Paramitha
Grace Paramitha Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa Universitas Atma Jaya Yogyakarta

Hi! Selamat membaca!

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Haruskah Kita Terus Menggunakan Istilah Jurnalisme Multimedia?

2 Maret 2021   19:04 Diperbarui: 2 Maret 2021   19:22 386
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
sumber: kompasiana.com/diajengayuputris

Tarik perhatian audiens secara visual. Sebuah cerita yang menarik perhatian akan membuat pembaca tertarik untuk membaca lebih lanjut sesaat setelah membukanya.

Nonlinier dan tidak perlu rumit. Biasanya, paket berita multimedia menyediakan opsi untuk menavigasi cerita dan bentuknya nonlinier. Pembaca dapat memilih bagian yang diinginkan. Multimedia membuat jurnalis memiliki kesempatan untuk menunjukkkan berbagai aspek dari sebuah cerita, namun perlu diingat untuk tidak bertindak berlebihan.

Tidak masalah jika interaktivitas masih rendah. Beberapa berita multimedia memang mengundang interaksi yang aktif dengan pembacanya, namun banyak juga yang menawarkan interaksi pasif.

Pengalaman yang imersif. Multimedia dapat membawa pembaca ke tempat yang belum pernah dikunjungi dan melihat sesuatu yang belum pernah dilihat.

Membutuhkan pertimbangan jurnalistik yang baik. Keputusan mengenai apa yang akan diberikan kepada pembaca dan apa yang seharusnya tidak ditampilkan tetap menjadi milik pembuat konten.

Multimedia memanglah istilah yang bagus, namun jangan hanya membatasinya pada video dan foto yang bercerita. Jurnalis dapat merangkul segala jenis dan integrasi media yang ada, serta terus belajar bagaimana cara menggunakannya untuk membantu orang lain memahami dunia tempat kita tinggal dan memahami kejadian atau hal-hal yang ada di sekitar.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun