Mohon tunggu...
Ghassani Zatil Iman
Ghassani Zatil Iman Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Just a girl who loves to write about everything

Selanjutnya

Tutup

Film Artikel Utama

Mengintip Gelapnya Kehidupan Remaja Lewat Karya-Karya Todd Solondz

29 Maret 2021   18:56 Diperbarui: 2 Mei 2021   20:34 1084
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Dawn Wiener, pemeran utama yang penuh kemalangan di Welcome To The Dollhouse (1995)/www.slashfilm.com

Palindromes juga memiliki konsep unik dimana setiap Aviva terpengaruh oleh orang dan kejadian disekitarnya, sang aktris yang memerankannya pun akan berubah pula.

Hal ini menyadarkan para penonton betapa rentannya seorang remaja terhadap pengaruh lingkungan.

Aviva dan petualangan uniknya di Palindromes (2004)/letterboxd.com
Aviva dan petualangan uniknya di Palindromes (2004)/letterboxd.com
Menurut National Bullying Prevention Center, pada 2019 tercatat ada 20,2% pelajar yang mengalami perundungan di wilayah sekolah, dimana sebagian besar perundungan ini sesungguhnya dapat dicegah oleh pihak guru dan staff karena 43% perundungan dilakukan di koridor dan tangga sekolah dan bahkan 42% terjadi di dalam kelas.

National Bullying Prevention Center juga menyebutkan bahwa efek dari perundungan ini dapat menyebabkan terjadinya depresi, kecemasan, insomnia, penurunan kinerja di sekolah dan bahkan justru mereka dikeluarkan dari sekolah.

Berlawanan pula dengan kepercayaan orang-orang dimana perundungan banyak terjadi di SMA, sama dengan kisah Dawn, perundungan justru lebih banyak terjadi di SMP.

Sementara itu, berkaitan dengan kisah Aviva, dilansir dari studyinternational.com, edukasi mengenai seks masih minim di beberapa negara. Salah satunya adalah di China, India, Uganda dan bahkan Amerika sekalipun.

Dikatakan pada tahun 2011 - 2013 terdapat 43% remaja perempuan dan 57% remaja laki-laki yang tidak menerima informasi mengenai kontrol kehamilan sebelum mereka melakukan hubungan seks pertama. 

Di negara kita sendiri pun, edukasi seks masih amat sangat minim. Edukasi seks seringkali dianggap tidak senonoh dan cenderung para remaja di Indonesia tidak diberitahukan mengenai mengapa seks sebelum merasa siap itu berbahaya dan bagaimana mengontrolnya.

Baik Dawn maupun Aviva juga diindikasikan memiliki depresi sejak awal film. Dimana menurut WHO, depresi berada di urutan keempat sebagai penyebab gangguan dan disabilitas pada usia 15 - 19 tahun.

Sayangnya, hal ini tidak banyak disadari oleh orang-orang disekitar para remaja. Banyak yang menganggap bahwa depresi hanya bisa diderita oleh orang dewasa dan ini bukanlah hal yang perlu diperhatikan dari para remaja. 

Banyak yang menganggap depresi adalah sebuah kondisi yang dapat disembuhkan seiring berjalannya waktu. Baik Welcome To The Dollhouse maupun Palindromes memang memiliki topik yang berat dan cenderung mengarah ke genre dark comedy.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun