Mohon tunggu...
Gentur Adiutama
Gentur Adiutama Mohon Tunggu... Administrasi - ASN di Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan

Pecinta bulutangkis dan pengagum kebudayaan Indonesia

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Pilihan

Meriahnya Diplomasi Budaya oleh Kontingen Garuda

23 Maret 2018   15:11 Diperbarui: 23 Maret 2018   22:55 757
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Menari Bersama di Kapal KRI Usman Harun. Sumber foto: Dharma (Satgas MTF TNI AL).

Komandan Satgas MTF TNI KONGA XXVIII-J UNIFIL yang juga merupakan Komandan KRI Usman Harun-359, Kolonel Laut (P) Alan Dahlan, S.H.,M.Si. menyambut positif kegiatan kali ini, karena tingginya antusiasme para mahasiswa dan dosen American University Beirut dan Lebanase University sebagai pengunjung open ship. Sebagai informasi, Satgas MTF TNI KONGA XXVIII-J UNIFIL berkekuatan sebanyak 100 personel kapal yang terdiri dari 94 ABK KRI Usman Harun-359, 1 perwira intelejen, 1 perwira psikologi, 1 dokter, 1 perwira penerangan, 1 kopaska dan 1 penyelam.

KONGA berfoto di atas KRI Usman Harun - 359. Sumber foto: TIRTO.
KONGA berfoto di atas KRI Usman Harun - 359. Sumber foto: TIRTO.
Indonesia memiliki komitmen yang kuat untuk berkontribusi pada perdamaian dunia melalui KONGA. Apalagi saat ini Indonesia sedang berkampanye untuk menjadi anggota tidak tetap Dewan Keamanan PBB periode 2019-2020. Indonesia optimis dapat memperoleh dukungan dari banyak negara. Salah satunya dilandasi oleh partisipasi aktif Indonesia yang telah mengirim kurang lebih 2.700 orang pasukan dalam misi perdamaian PBB. Angka itu menempatkan Indonesia sebagai salah satu dari sepuluh negara kontributor pasukan perdamaian PBB terbanyak di dunia.

Kegiatan diplomasi budaya yang dijalankan oleh KONGA diharapkan dapat semakin meningkatkan citra positif yang saat ini sudah melekat pada KONGA. Kebudayaan merupakan sarana yang tepat untuk mendekatkan KONGA dengan masyarakat setempat, sehingga pada akhirnya juga mendukung kelancaran KONGA dalam melaksanakan tugas-tugas lainnya. Kehadiran mereka di negara-negara yang sedang atau pasca dilanda konflik kini tidak hanya dilihat sebagai penjaga perdamaian namun juga sebagai duta budaya Indonesia.

Salam diplomasi budaya Indonesia!

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun