Mohon tunggu...
Gideon Budiyanto
Gideon Budiyanto Mohon Tunggu... Lainnya - Writer

Manusia pembelajar

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Mencicip Sejarah dari Old Fashioned Ice Cream

12 Oktober 2020   15:36 Diperbarui: 12 Oktober 2020   15:45 60
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Foto oleh Gideon Budiyanto

Banyak sekali perbedaan yang ada di negeri Indonesia tercinta ini. Baik dari segi budaya, agama, suku dan lainnya.

Selain keaneka ragaman di atas, perbedaan ide dan pendapat juga mewarnai kehidupan berbangsa dan bernegara kita. Berselisih tentang perbedaan pendapat pun adalah satu hal yang sangat manusiawi terjadi asal jangan sampai menimbulkan perkelahian yang bisa menjadi tindakan anarki.

Namun, di balik semua perbedaan itu, ada satu hal yang rasanya bisa membuat suasana adem ayem, tidak saling ngotot sampai terlihat urat leher atau mencaci tanpa kompromi yaitu ketika semua bisa duduk makan bersama.

Sebelum virus Covid-19 menjelajah seluruh dunia, budaya makan bersama adalah hal yang sangat menonjol buat masyarakat Indonesia.
Apapun perayaan yang dilakukan oleh kita, ujung-ujung nya biasa di tutup dengan acara makan bersama.

Dalam acara makan tersebut, segala gundah gulana, perbedaan dan perseteruan bisa ditinggalkan untuk sementara. Percakapan ringan yang mungkin bagi sebagian orang dianggap membosankan dan tidak berkualitas menjadi topik yang menghangatkan.

Karena saat makan bersama itulah sesungguhnya kita kembali diingatkan bahwa kita semua adalah sesama manusia, tidak ada yang tinggi atau rendah, miskin atau kaya. Kita semua manusia yang kalau mau hidup memang harus makan.

Apalagi negara Indonesia yang memang kaya akan rempah dan bumbu tradisional nya yang terkenal sampai ke mancanegara membuat acara makan bersama bisa menjadi begitu penting bagi identitas kebangsaan kita sehingga kita bisa mengerti dan memahami jenis dan rasa makanan itu sesungguhnya dari daerah mana.

Dengan begitu, kita bisa lebih lagi mencintai dan menghargai keaneka ragaman budaya bangsa.
 
Bukan hanya budaya, makanan pun bisa menceritakan tentang sejarah suatu bangsa.

Dan itu terjadi ketika mencicip rasa old fashioned ice cream dari Toko Oen di Kota Malang. Toko yang sudah ada sejak tahun 1930 ini masih mempertahankan arsitektur kuno di dalamnya sehingga ketika makan di sana bukan hanya ice cream yang terasa tapi nuansa kembali ke masa lalu seakan tengah menaiki wahana perjalanan waktu.

Rasa old fashioned ice cream yang ditawarkan ternyata memiliki sisi yang unik yang tidak dimiliki oleh ice cream millenial masa kini.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun