Mohon tunggu...
GawaiKita
GawaiKita Mohon Tunggu... Lainnya - Service Laptop Kota Bandung

GawaiKita, solusi perbaikan Laptopmu!

Selanjutnya

Tutup

Inovasi Pilihan

Penyebab Port USB Tidak Berfungsi

28 Mei 2021   15:21 Diperbarui: 28 Mei 2021   15:29 1751
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Inovasi. Sumber ilustrasi: PEXELS/Jcomp

Port USB merupakan salah satu perangkat yang penting dalam sebuah laptop atau komputer yang dapat membantu kita dalam melakukan transfer file maupun koneksi pada mouse. Jika terjadi masalah pada port ini, maka akan mengganggu efektifitas kinerja dari laptop itu sendiri. Masalah yang biasanya terjadi pada Port USB adalah mati atau tidak berfungsi secara tiba-tiba. 

Jika mengalami hal ini, Sahabat Gawai tidak perlu khawatir karena kamu bisa mengatasi permasalahannya sendiri dulu. Berikut merupakan langkah-langkah yang dapat sahabat gawai lakukan untuk mengatasi port USB yang tidak berfungsi.

  1. Restart laptop

Hal pertama yang dapat sahabat gawai lakukan adalah dengan me-restart laptopnya. Langkah ini bertujuan melakukan scan hardware atau software, seperti Port USB dan Driver untuk memastikan berjalan kembali atau tidak. Setelah laptop mu direstart kamu dapat mencoba kembali memasangkan usb mu.

  1. Periksa driver atau software USB nya

Untuk memeriksa apakah driver USB terinstall dengan baik, Sahabat gawai dapat mengeceknya melalui "Device Manager". Pertama, masuk ke control panel, kemudian pilih Hardware and Sound lalu pilih Device Manager. Kedua, pilih menu "Universal Serial Bus Controller" kemudian klik kanan dan pilih "Scan for Hardware Change". Sistem akan secara otomatis memindai driver USB. Selanjutnya Sahabat Gawai dapat memeriksa apakah terdapat lambang tanda seru atau tidak. Lalu restart komputermu.

Jika ternyata terdapat tanda seru pada "Universal Serial Bus Controller", itu artinya Sahabat Gawai harus menginstall drivernya dengan cara double klik pada Properties, klik detail lalu pada kolom ganti dengan "Hardware Ids" untuk mengetahui kode yang dipakai oleh perangkat hardware. Setelah itu copy dan cari pada web browser secara otomatis, kode yang dicari akan berubah menjadi nama Driver. Kemudian download dan install.

  1. Periksa Fisik dari Port USB

Terakhir Sahabat Gawai lakukan adalah memeriksa kondisi fisik dari port USB nya. Coba goyang-goyangkan USB dalam keadaan terhubung, jika tidak muncul notifikasi USB tersambung, maka ada kemungkinan perangkat USB nya sudah longgar ataupun error.

Jika ternyata port USB Sahabat Gawai rusak, maka Sahabat Gawai dapat mempercayakan perbaikan pada service laptop yang terpercaya.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun