Mohon tunggu...
Gatot Swandito
Gatot Swandito Mohon Tunggu... Administrasi - Gatot Swandito

Yang kutahu aku tidak tahu apa-apa Email: gatotswandito@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Politik Pilihan

20 Tahun Kemkominfo, Johnny Plate Dinilai Berhasil Tingkatkan Literasi Digital

29 September 2021   12:07 Diperbarui: 29 September 2021   12:11 300
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

"Indonesia Terkoneksi: Semakin Digital Semakin Maju". Demikian tema yang diusung Kementerian Komunikasi dan Informatika dalam rangka memperingati momentum HUT ke-20-nya. Sebagai leading sector transformasi digital, kementerian yang saat ini di bawah pimpinan Johnny G Plate tak henti mendorong implementasi major project transformasi digital, sembari meningkatkan pemerataan dan kualitas layanan digital di seluruh penjuru Indonesia.

"Kominfo pun terus berjuang menjadi garda terdepan dalam menyebarkan informasi-informasi yang baik, informasi yang berkualitas kepada masyarakat sehingga menumbuhkan optimisme publik," kata Menkominfo Johnny Plate.

Di sisi lain, Kemkominfo memiliki peran sebagai dirigen dalam dalam orkestrasi komunikasi publik bagi masyarakat. Menurutnya Johnny Plate, tanpa komunikasi publik yang baik dinilai bisa bekerja dalam senyap. Dalam perannya ini, Kemkominfo aktif menyampaikan informasi sekaligus meluruskan informasi yang dianggap hoax. 


"Saat ini bekerja harus transparan dan terbuka, sehingga tugas komunikasi publik pemerintah juga diemban oleh Kominfo dalam rangka melakukan orkestrasi dan amplifikasi kebijakan-kebijakan, termasuk yang berkaitan dengan penanganan pandemi Covid-19 serta pemulihan ekonomi nasional," tandas Johnny Plate.

Dalam acara yang dihadiri oleh sejumlah tiga mantan Menkominfo tersebut, Menkominfo Johnny Plate kembali menegaskan visi misi kementerian yang dipimpinnya yang mengacu pada lima arahan strategis Presiden Joko Widodo yang disampaikan pada Agustus 2020 lalu.

"Yakni pertama, mempercepat perluasan akses dan peningkatan infrastruktur digital, kedua, menyiapkan peta jalan atau roadmap transformasi digital di sektor-sektor strategis, ketiga mempercepat integrasi pusat data nasional, keempat menyiapkan sumber daya manusia (SDM) talenta-talenta digital yang kompeten, dan kelima menyiapkan hal-hal yang berkaitan dengan kebutuhan regulasi, skema pendanaan, dan pembiayaan transformasi digital," papar Johnny.

Di masa kepemimpinan Johnny Plate, telah banyak upaya yang telah dilakukan oleh Kemkominfo. Dengan sejumlah program yang telah diluncurkannya, Kementerian ini bukan saja telah memperluas akses dan meningkatkan infrastruktur digital, melainkan juga telah mempercepat penyiapan sumber daya manusia (SDM). Selain itu, untuk mendigitalkan masyarakat, Kemkominfo juga gencar mengedukasi masyarakat dengan memberikan literasi digital.

Selama 20 tahun usianya, tantangan yang dihadapi Kemkominfo semakin berat. Pada periode 2004 -- 2007 yang dipimpin oleh Sofyan Djalil, Kemkominfo masih memfokuskan dirinya pada pengembangan SDM. Kini Kemkominfo dihadapkan kepada sejumlah persoalan yang lebih berat, terutama perlindungan data pribadi yang kerap menjadi sorotan.

Dalam pidato kenegaraan pada 16 Agustus 2019, Presiden Joko Widodo mengungkap bahwa data adalah jenis kekayaan baru bangsa. Ia juga menyebut data lebih berharga dari minyak. Dalam pidato kenegaraan itu, Jokowi juga berpesan bahwa Indonesia harus siaga menghadapi ancaman kejahatan siber termasuk kejahatan penyalahgunaan data. Selain itu, Jokowi pun menegaskan bahwa kedaulatan data harus diwujudkan, salah satu bentuknya adalah dengan melindungi data pribadi melalui regulasi.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Politik Selengkapnya
Lihat Politik Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun