Mohon tunggu...
Gatot Tri
Gatot Tri Mohon Tunggu... Administrasi - Swasta

life through a lens.. Saya menulis tentang tenis, arsitektur, worklife, sosial, dll termasuk musik dan film. ==Tahun baru, awal baru. Semoga semua cita-cita kamu menjadi kenyataan di tahun 2024! ==

Selanjutnya

Tutup

Music Pilihan

Nominasi "Record of the Year" Grammy Awards 2023 yang Extraordinary

15 Desember 2022   13:48 Diperbarui: 15 Desember 2022   13:54 904
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
 Ilustrasi panggung musik. (sumber foto: Dariusz Grosa / Pexels)

Daftar nominasi Grammy Awards ke-65 tahun 2023 telah diumumkan pada 15 November 2022 lalu. Ajang penghargaan musik tahunan itu akan menentukan karya dan insan musik terbaik sepanjang tahun 2022.

Karya musik yang berhak mengikuti Grammy Awards 2023 tersebut harus dirilis selama kurun waktu 1 Oktober 2021 hingga 30 September 2022. Setelah melalui tahap penyaringan dan terpilih dalam daftar nominasi, selanjutnya Recording Academy akan melakukan pemungutan suara untuk menentukan siapa yang terbaik dari yang terbaik.

Ada 91 kategori yang artinya ada 91 piala gramofon emas yang akan dibagikan kepada para pemenang. Malam penganugerahan Grammy Awards 2023 (selanjutnya disebut Grammy 2023) rencananya akan diadakan pada 6 Februari 2023 nanti di Crypto.com Arena (sebelumnya bernama Staples Center) di kota Los Angeles, California, Amerika Serikat.

Nah, daftar nominasi "Record of the Year" sangat menarik dan extraordinary, seakan membawa kita ke masa lalu. Sebagian besar karya musik dalam kategori tersebut adalah musik rilisan baru tetapi mengandung corak musik retro dengan kurun waktu tahun 1970an hingga 1990an.

Sebagai informasi, piala Grammy untuk kategori ini merupakan penghargaan bagi karya musik yang memiliki pencapaian artistik terbaik, kualitas rekaman lagu vokal dan instrumental terbaik dan tidak memandang sisi komersialnya. Piala diberikan kepada penggarap musik yang terdiri dari performer atau penyanyi, produser, engineer/mixer dan mastering engineer.

Kategori "Record of the Year" dalam Grammy Awards merupakan kategori paling utama dan paling bergengsi. Maka dari itu pengumuman pemenang kategori tersebut selalu dilakukan di penghujung acara yang sekaligus menjadi penutup hajatan anugerah musik tahunan itu.

Tulisan ini akan membahas sepuluh lagu yang menjadi nominasi kategori tersebut. Jadi tulisan ini bakal panjang, semoga pembaca betah mengikutinya. :) Berikut daftar lagu yang saya susun secara acak:
"Don't Shut Me Down" - ABBA
"Easy on Me" - Adele
"Bad Habit" -- Steve Lacy
"Break My Soul" - Beyonce
"Good Morning Gorgeous" -- Mary J. Blige
"As It Was" -- Harry Styles
"You and Me on the Rock" -- Brandi Carlile feat. Lucius
"Woman" -- Doja Cat
"The Heart Part 5" -- Kendrick Lamar
"About Damn Time" -- Lizzo

Untuk nominasi Grammy 2023 selengkapnya, silakan ke laman Grammy.com.

"Don't Shut Me Down" - ABBA (produser: Benny Andersson, engineers/mixers: Benny Andersson dan Bernard Lhr, mastering engineer: Bjrn Engelmann)

Generasi baby boomers pasti mengenal ABBA, salah satu band legendaris asal Swedia yang sangat terkenal di tahun 1970an hingga 1980an. Setelah lama vakum dan masing-masing personilnya menjalani karir dan kehidupan masing-masing, diam-diam mereka berkumpul lagi dan membuat album baru berjudul "Voyage" yang dirilis 5 November 2021.

ABBA adalah Agnetha Fltskog (72 tahun), Bjrn Ulvaeus (77), Benny Andersson (75) dan Anni-Frid "Frida" Lyngstad (77). Mereka membuat lagu-lagu baru dengan sentuhan retro yang membuat para fansnya seakan kembali ke masa lalu, ke masa-masa ketika mereka suka jingkrak-jingkrak sendiri setiap mendengar lagu mereka.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
  8. 8
  9. 9
  10. 10
  11. 11
Mohon tunggu...

Lihat Konten Music Selengkapnya
Lihat Music Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun