Mohon tunggu...
Gatot Tri
Gatot Tri Mohon Tunggu... Administrasi - Swasta

life through a lens.. Saya menulis tentang tenis, arsitektur, worklife, sosial, dll termasuk musik dan film. ==Tahun baru, awal baru. Semoga semua cita-cita kamu menjadi kenyataan di tahun 2024! ==

Selanjutnya

Tutup

Music Artikel Utama

Bisa Taklukkan Lagu-lagu Ini, Juara Kontes Menyanyi Global Ada di Depan Mata

26 November 2019   13:02 Diperbarui: 26 November 2019   21:15 1380
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
ilustrasi (sumber: deBrown.com.ar)

Queen punya banyak lagu bagus dan beberapa lagu mereka tergolong sulit untuk dinyanyikan. Salah satunya adalah "Bohemian Rhapsody" (album "A Night at the Opera", tahun 1975). Siapa yang tidak mengenal lagu ini? Tidak diragukan lagi lagu ini sangat menantang untuk dinyanyikan.

Lagu tersebut dibawakan dengan rentang vokal B3 hingga G6. Sejauh ini, mungkin Brendan Curie, vokalis Panic! at the Disco, yang bisa membawakan ulang lagu ini dengan sempurna. Nanti kita akan membahas band ini.

Satu lagi lagu yang menantang dari Queen adalah "Somebody to Love" (album "A Day at the Races", tahun 1976). Lagu ini dibawakan Mercury dengan rentang vokal F4 hingga E6. Lagu ini menjadi salah satu lagu yang mengantarkan Jordan Smith, lolos ke babak Semifinal The Voice of USA musim kesembilan di tahun 2015 lalu. Pada akhirnya Smith menjadi juara kontes tersebut.

Lagu Queen lainnya yang termasuk menantang adalah "We are the Champions" (album "News of the World, tahun 1977). Lagu yang kerap dijadikan anthem song untuk selebrasi kemenangan ini dibawakan Mercury dengan rentang vokal G4 hingga C6.

Peserta kontes menyanyi yang bisa membawakan lagu "We are the Champions" dengan baik, mampu mencapai rentang vokal tersebut, serta membawakannya dengan penuh penghayatan dan semangat, pasti akan menjadi perhatian khusus dari para juri.

Dreamgirls, khususnya lagu-lagu Jennifer Hudson dan Beyonce
Lagu-lagu dari film "Dreamgirls" tergolong menantang. Tetapi yang perlu untuk dicermati adalah lagu "And I Am Teling You I'm Not Going". Versi asli lagu ini dibawakan oleh Jennifer Holliday. Dalam film "Dreamgirls", lagu ini dibawakan dengan sempurna oleh Jennifer Hudson.

Lagu tersebut bukan lagu sembarangan, memerlukan teknik vokal matang dan kekuatan vokal yang prima. Menurut Music Notes, rentang vokal Hudson dalam lagu ini antara D4 hingga F5.

Lagu menantang lainnya dari film "Dreamgirls" tentu saja "Listen" yang dibawakan Beyonce. Siapapun yang bisa membawakan lagu ini dengan baik pasti punya kans besar menjadi juara kontes. Claudia dan Maria sudah membuktikannya.

Begitu juga Melanie Amaro, pemenang The X Factor USA tahun 2011 yang membuat semua juri X-Factor USA berdiri dan mendapatkan standing ovation yang cukup lama dari audiens di studio ketika membawakan lagu itu di babak puncak.

"Listen" adalah salah satu lagu menantang yang memerlukan rentang vokal F3 hingga F5. Tak heran lagu ini menjadi salah satu lagu yang kerap dibawakan di sejumlah kontes menyanyi.

Berikutnya adalah "I Am Changing". Level lagu ini hampir sama dengan lagu "And I Am..". Versi asli lagu ini juga dibawakan oleh Jennifer Holliday. Lagi-lagi Hudson membawakan lagu ini dengan sangat baik. Rentang vokalnya Eb4 hingga F5 atau mezzo-soprano. Cukup menantang untuk dibawakan ulang.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
  8. 8
Mohon tunggu...

Lihat Konten Music Selengkapnya
Lihat Music Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun