Mohon tunggu...
Galih Wahyu
Galih Wahyu Mohon Tunggu... Lainnya - Final Year Student

Hello

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

KKN UNS Era Covid-19 Pemahaman Kesehatan Masyarakat

9 Juli 2020   12:20 Diperbarui: 9 Juli 2020   20:01 23
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

(Tangerang Selatan 20 Juni 2020 )

Covid-19 atau Corona virus disease 2019 adalah penyakit menulat yang disebabkan oleh SARS-CoV-2 atau salah satu jenis koronavirus. Virus ini menyerang bagian pernapasan yang dapat menyebabkan pneumonia dan kegagalan multiorgan. Penyakit ini muncul pada akhir Januari 2020 yang kemudian ditetapkan menjadi pandemi pada bulan maret 2020, hal ini dikarenakan penyebarannya yang sangat cepat hingga keseluruh dunia.

Umumnya gejala penyakit ini adalah seperti demam, batuk, flu, dan gejala parahnya menyebabkan kesulitan bernapas. Penyakit ini dapat sembuh pada jangka waktu beberapa hari atau beberapa minggu dengan catatan mendapat upaya pengobatan dan penanggulangan penyakit dengan baik dan benar. Namun pada masyarakat lanjut usia sangat beresiko tinggi yang dapat menyebabkan masalah yang sangat serius. Karena percepatan penyebaran virus yang sangat cepat yang menyebabkan negara -- negara di dunia melakukan Lockdown, Indonesia sendiri menyatakan Covid-19 sebagai Kejadian Luar Biasa pertanggal 4 Maret 2020, yang dimana penanganan pada pandemi ini menjadi tanggung jawab pemerintah pusat.

Data masyarakat yang sudah terinveksi penyakit ini pertanggal 19 Juni 2020 adalah total 43.803 kasus, pasien yang sembuh sebanyak 17.349 orang, dan pasien meninggal 2.373 orang. Kota Tangerang Selatan sendiri mencatat total 768 orang yang terinfeksi, 501 pasien dinyatakan sembuh, dan 90 pasien meninggal dunia. Penyebab dari bertambahnya jumlah pasien terkena covid-19 dikarenakan banyak beberapa masyarakat yang tidak mematuhi protocol kesehatan apabila sedang melakukan kegiatan di luar rumah seperti olahraga, berbelanja, dan bekerja, salah satu contohnya adalah tidak menggunakan masker.

Sering penulis jumpai beberapa orang yang melakukan kegiatan di luar rumah tidak memakai masker, hal ini tentu melanggar protocol kesehatan, selain itu kurangnya fasilitas tempat cuci tangan di tempat -- tempat yang berpotensi sebagai tempat berkumpulnya masyarkat, seperti lokasi kuliner taman jajan di daerah BSD. Melalui program KKN UNS era Covid-19, penulis (Galih Wahyu Wicaksono) selaku mahasiswa dan peserta KKN UNS era Covid-19 ikut serta dalam melakukan sosialisasi tentang kesehatan dan penerapan protocol kesehatan seperti penggunaan masker, menjaga kebersihan lingkungan dan tangan, pembiasaan perilaku hidup bersih dan sehat, penerapan physical distancing, dan pentingnya berada di rumah selama pandemic ini.

Dibawah bimbingan Dr. Titis Srimuda Pitana S.T,M. Trop.Arch.penulis dapat melaksanakan program KKN yang dimana program tersebut adalah penyuluhan mengenai Covid-19 dan pola hidup bersih dan sehat, pentingnya menggunakan masker, pembuatan poster, dan pembagian masker dan handsanitizer kepada masyarakat yang tidak menggunakan masker pada saat melakukan kegiatan di luar rumah. Kegiatan tersebut dilakukan via online melalui platform Instagram untuk penyebaran poster serta penyuluhan langsung kepada masyarakat yang melanggar protokol kesehatan saat melakukan kegiatan di luar rumah sekaligus pembaian masker, handsanitizer, dan penempelan poster. Lokasi dari kegiatan KKN ini adalah di kota Tangerang Selatan.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun