Mohon tunggu...
H
H Mohon Tunggu... Lainnya - -

Mencoba untuk menulis kembali.

Selanjutnya

Tutup

Money Pilihan

Bagaimana Cara Pengusaha Pemula Tanpa Karyawan? Ini Tipnya!

16 November 2020   18:00 Diperbarui: 17 November 2020   19:15 426
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi pengusaha. Sumber Gambar: Marten Bjork / Unsplash

Membuka usaha tanpa karyawan bisa jadi ide bisnis saat modal mepet. Membayar karyawan tentu saja nggak murah. Belum lagi biaya operasional lain yang juga harus dipikirkan. 

Buat pengusaha pemula yang akan memulai bisnisnya tanpa karyawan, ada beberapa kiat agar usaha kalian bisa berjalan lancar.

Menyewa tempat kerja kecil yang murah

Karena tanpa karyawan, jadi ruang kerja bisa dikondisikan hanya untuk satu orang saja. Nggak perlu yang besar, yang penting nyaman. Bisa juga berbagi ruangan dengan pengusaha lain, jadi biaya sewa bisa lebih murah lagi. 

Kalau ada pertemuan yang mengharuskan kalian bertemu beberapa klien, bisa menyewa coworking space. Sudah banyak coworking space yang luas, nyaman, dan murah. Jadi, nggak perlu menyewa tempat besar apalagi kalau akan jarang dipakai. Bahkan, kalau mau kerja di rumah pun juga bisa.

Mempekerjakan freelancer

Lho, katanya usaha tanpa karyawan, kok masih ada freelancer? Freelancer atau pekerja lepas bisa dipekerjakan jika kalian membutuhkan tenaga tambahan. 

Contohnya untuk desain, kurir, atau lainnya. Bedanya pekerja lepas dengan karyawan adalah gaji dan tunjangan yang diberikan. Kalau karyawan harus digaji dan tunjangan dengan jumlah uang yang pasti setiap minggu atau bulannya, nah freelancer bisa lebih menyesuaikan.

Pakai teknologi

Nggak bisa dipungkiri kalau kita harus menggunakan teknologi dalam berbagai aspek kehidupan. Bekerja sendiri tanpa karyawan pasti akan repot kalau tidak menggunakan teknologi, seperti aplikasi yang bisa diakses oleh HP. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun