Mohon tunggu...
Gaby Shania
Gaby Shania Mohon Tunggu... -

Selanjutnya

Tutup

Healthy

Mengenali Depresi Sejak Dini

5 Desember 2018   20:53 Diperbarui: 5 Desember 2018   20:57 267
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kesehatan. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Schantalao

Akhir- akhir ini banyak sekali pemberitaan mengenai depresi, terutama remaja-remaja yang mengaku bahwa mereka mengalami depresi dan tidak banyak yang mencari pertolongan atau bantuan dari berbagai tangan profesional, seperti dokter, psikologis, dll. Banyak sekali orang-orang yang go public atau menceritakan pengalaman mereka melawan depresi, baik dari artis internasional maupun nasional. 

Depresi merupakan salah bentuk kondisi yang bisa sangat mempengaruhi individu dalam cara berperilaku dan berpikir, dalam bentuk emosi atau fisik. Karena masalah depresi sangat penting dan serius untuk ditangani, maka kita perlu mengenal lebih dalam mengenai depresi sejak sekarang, demi kepentingan diri kita dan sekeliling kita yang membutuhkan, apalagi ketika mereka terkena depresi.

Yang pertama, kita perlu mengetahui apa itu depresi sebenarnya dan apa penyebabnya. Depresi merupakan suatu kondisi medis ketika kita merasakan perasaan sedih yang sangat mendalam yang kemudian akan mempengaruhi pikiran, perilaku, perasaan dan kesehatan mental seseorang, secara negatif. Depresi bisa disebabkan oleh banyak faktor, jika kita mempunyai riwayat keluarga depresi maka kemungkinan besar kita akan dengan mudah terkena depresi. 

Depresi juga bisa disebabkan oleh banyaknya masalah, misalnya mempunyai hubungan yang bermasalah, kehilangan orang yang disayang atau dicintai, atau masalah-masalah orang-orang terdekat yang tidak terselesaikan. Biasanya, penyakit depresi lebih banyak muncul pada usia remaja, dan biasanya lebih banyak perempuan yang terkena depresi dibandingkan laki-laki.

Kedua, kita bisa mengenali gejala-gejala yang terdapat pada orang yang menderita depresi pada umumnya. Biasanya, orang akan mengalami susah tidur atau tidak mempunyai nafsu makan atau mungkin kebalikannya, karena setiap orang mempunyai gejala-gejala yang berbeda. Orang-orang depresi biasanya juga sulit berkonsentrasi, tidak ingin menjalani kegiatan sehari-hari, merasa sedih terus-menerus setiap hari dan mempunyai tatapan mata yang kosong. Mereka juga mempunyai masalah pada emosi mereka, misalnya mereka lebih mudah tersinggung, gampang marah atau kecewa secara terus-menerus. 

Mereka juga kehilangan minat pada kegiatan-kegiatan yang biasanya mereka lakukan, pesimis dan putus asa terhadap hidupnya dan merasa masa depannya tidak baik. Mereka juga tidak mempunyai energi dalam menjalani hidup-hidupnya, selalu merasa gelisah dan putus asa, sering menyalahkan diri sendiri dan merasa bahwa sumber dari masalah adalah dirinya, hingga depresi berat yang bisa berujung pada pikiran bunuh diri. 

Dilihat dari gejala-gejalanya, depresi merupakan penyakit yang cukup serius, karena ketika masalah-masalah diatas semuanya menjadi satu, maka akan sangat memberatkan penderita hingga menyebabkan pikiran-pikiran yang fatal, contohnya bunuh diri.

Ciri-ciri diatas merupakan beberapa langkah awal yang dapat kita lakukan dan dideteksi jika beberapa dari kita atau teman atau sekeliling kita mengalami gejala-gejala diatas, mungkin saja itu merupakan gejala mereka mengidap atau terkena penyakit depresi. Depresi tidak dapat disepelekan karena depresi merupakan salah satu penyakit yang dapat berakibat fatal. 

Sebaiknya, jika kita telah mengenali gejala-gejala ini dan melihat teman kita mempunyai ciri-ciri yang serupa, maka sebaiknya kita segera mencari pertolongan bagi mereka, misalnya mencoba untuk menjalani sesi konseling bersama dengan psikiater atau psikolog. 

Depresi perlu ditangani dengan cepat, karena jika tidak maka depresi akan sangat mempengaruhi pribadi seseorang dan akan semakin berlarut-larut sehingga susah untuk disembuhkan. Kita juga perlu mencari cara yang tepat dalam mengangani depresi itu sendiri supaya dapat dengan mudah disembuhkan. Penyakit ini perlu ditangani dengan serius dan dengan hati-hati.

Jika kita mempunyai teman atau orang-orang di sekeliling kita yang mungkin mempunyai penyakit depresi, kita juga bisa membantu mereka. Kita bsisa membantu mereka dengan cara menyemangati mereka dalam sehari-hari. Kita juga berusaha memperlihatkan sisi-sisi positif atau hal-hal positif agar mereka menjadi tidak pesimis dan semangat dalam hidup mereka. Kita juga harus lebih terbuka kepada mereka, agar mereka dapat terbuka juga lepada kita dan ingin menceritakan dengan jujur masalah-masalah atau kendala yang membuat mereka lesu dan tidak semangat.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun