Mohon tunggu...
frida ratri wahyuningtyas
frida ratri wahyuningtyas Mohon Tunggu... Guru - 1903016097

Mahasiswa UIN Walisongo

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Peringati Tahun Baru Islam, Mahasiswa KKN Adakan Kegiatan Lomba

11 Agustus 2022   19:09 Diperbarui: 11 Agustus 2022   19:21 89
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ruang Kelas. Sumber Ilustrasi: PAXELS

Mahasiswa KKN MIT DR 14 kelompok 44 mengadakan kegiatan lomba dengan melibatkan anak-anak Madrasah Diniyah Nurul Hidayah, Sabtu & Minggu (30,31/07/2022).

Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka memperingati Tahun Baru Islam 144 H. Pelaksanaan lomba berlangsung selama dua hari. Pada hari pertama, lomba berupa kegiatan non-fisik seperti adzan, mewarnai kaligrafi, hafalan Bahasa Arab, dan juga LCC bertempat di Masjid Miftahul 'Ibad. Lomba pada hari kedua berupa kegiatan fisik, seperti balap kelereng, estafet karet, estafet sarung, pecah air, dan makan kerupuk, bertempat di lapangan voli dusun Baran Gembongan Ambarawa.

Tujuan lomba ini untuk melatih sekaligus memberi edukasi anak-anak madrasah diniyah tentang tanggungjawab, kerjasama, kejujuran, dan keikhlasan. Selain itu dengan diadakannya lomba ini diharapkan anak-anak semakin bersemangat untuk mengikuti  madrasah diniyah di hari-hari berikutnya.

"Terimakasih atas inisiatif dari mbak-mbak dan mas-mas KKN untuk mengadakan lomba Muharram ini, biasanya di sini lomba hanya diadakan pada tanggal 17 Agustus saja. Anak-anak semangat sekali mengikuti kegiatan ini, mereka terlihat bersenang-senang. Kami sebagai orangtua juga merasa senang saat anak-anak begitu senang dan bersemangat." Ujar salah satu orangtua yang turut menyaksikan anaknya berpartisipasi dalam kegiatan lomba ini.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun