Mohon tunggu...
Frederikus Suni
Frederikus Suni Mohon Tunggu... Mahasiswa - Content Creator Tafenpah

Membaca, Berproses, Menulis, dan Berbagi || Portal Pribadi: www.tafenpah.com www.pahtimor.com www.hitztafenpah.com www.sporttafenpah.com ||| Instagram: @suni_fredy || Youtube : Tafenpah Group

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

Mindset Champions

25 September 2020   23:35 Diperbarui: 25 September 2020   23:56 264
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pikiran adalah sumber pengetahuan. Pengetahuan lahir melalui pikiran. Pikiran ada karena adanya rasa. Racikan rasa membawa manusia pada realita. Realita ada dalam gengaman seleksa peristiwa.

Benturan dan hempasan nafas manusia terpahat di kerutan seorang 'coach' atau pelatih. Dalam dunia sepak bola, seorang coach atau pelatih memiliki kharisma kepemimpinan. Lantas, apa relevansi mindset champions kepada pikiran manusia?

Seorang coach atau pelatih selalu memiliki visi dan misi akan timnya. Ia menakhodai anak asuhnya untuk menjemput kemenangan. Jiwa keberanian adalah falsafah para pesepak bola. Sebut saja jiwa keberanian mega bintang Cristiano Ronaldo. Ia adalah model mindset champios di mana merumput di lapangan hijau.

Mindset champions adalah gerbang menuju pintu kesuksesan. Sukses itu tak hanya berupa banyak materi. Tapi, kesuksesan sejati adalah rasa syukur atas waktu dan ruang di mana kita berada. Cristiano Ronaldo adalah panutan sejati saya dalam kehidupan.

Hidup adalah pilihan. Pilihan berasal dari kelahiran dan kematian. Saya memilih mindset champions untuk mengeja paripurna waktu melalui karya saya.

Saya belajar mindset champions dari dunia sepak bola untuk merangkai benang masa depanku. Mindset champions bagi saya adalah sportifitas, ketekunan dan mencintai proses dalam kerja keras.

Memang dewasa ini banyak orang berusaha untuk mengubah kerja keras menjadi kerja cerdas. Kerja cerdas tak akan berhasil bila kerja keras tak berjalan beriringan. Demikian, kesuksesan seorang coach/pelatih bersama tim besutannya.

Relevansi mindset champions bagi kita sekarang adalah memiliki jiwa keberanian untuk mencintai proses. Termasuk mencintai rekan kerja, sahabat, kenalan di mana pun. Karena kesuksesan itu diraih secara bersama bukan secara individu.

Inilah kesuksesan yang diraih oleh Cristiano Ronaldo di lapangan hijau. Di balik setiap kesuksesannya ada seorang wanita hebat yang selalu mendoakannya. Wanita super power di balik kesuksesan Cristiano Ronaldo adalah ibunya. Oleh sebab itu, coach/pelatih hakiki adalah orangtua kita.

Oh, semesta tolong sampaikan kerinduanku kepada orangtuaku di pulau Timor. 

Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun