Mohon tunggu...
fikri Mustaqim
fikri Mustaqim Mohon Tunggu... Freelancer - penulis magang

Teknokomi

Selanjutnya

Tutup

Inovasi Pilihan

Apple Meningkatan Produksi iPhone 11 dan Mengurangi Perakitan iPhone 11 Pro, Kenapa?

25 Oktober 2019   12:36 Diperbarui: 25 Oktober 2019   12:45 78
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gambar : macworld.com

Produsen Apple memprediksi pejualan iPhone 11 dan iPhone 11 pro sebesar 70 juta unit sebelum akhir tahun 2019. Saat ini Apple sedang berstrategi mengatur volume produksi untuk mengakomodasi permintaan yang meningkat signifikan. Menurut survey internal pihak Apple, iPhone 11 telah terjual hingga12 juta unit sejak diluncurkan pada bulan September lalu.

Angka penjualan mengalami peningkatan 15 persen dari produk yang dirilis sebelumnya yaitu iPhone XR. Dalam laman appleinsider.com, Managing Director Head of China Research pada Rosenblatt Securities, Jun Zhang memprediksi bahwa Apple akan meningkatkan Produksi iPhone 11 sekitar 1,6 juta unit hingga akhir tahun 2019.

Namun dibandingkan dengan penjualan iPhone XS dan iPhone XS Max, menurut Zhang terjadi penurunaan sebesar 15 persen pada penjualan iPhone 11 Pro dan iPhone 11 Pro Max. Perdiksi Zhang, karena penjualan yang lebih lemah maka produksi iPhone 11 Pro Max akan dikurangi sebesar 2 juta unit. 

Dugaan tersebut menunjukkan seharusnya tidak ada perubahan signifikan dalam jumlah produksi komponen. Zhang yakin yang akan berkurang adalah kapasitas perakitan unit bukan pada produksi suku cadang. Hal tersebut juga berdampak pada produksi iPhone pada kuartal pertama dan kedua  pada tahun 2020. Menurut Zhang volume total produksi akan semakin turun pada awal tahun depan.

Varian lain yang juga akan terdampak adalah iPhone SE 2, jumlah produksinya akan berkurang mulai tahun depan hanya sekitar 3 juta unit per kuartal. Prediksi jumlah tersebut jauh dari volume penjualan iPhone SE setelah dua kuartal pertama diluncurkan, produsen Apple yakin bisa menjual perangkat gadget miliknya hingga 20 juta unit selama periode peluncuran.

Angka produksi tersebut diprediksi oleh Zhang mendekati jumlah penjualan iPhone SE yang signifikan saat peluncuran iPhone 7, hingga Apple menghentikan produksi modelnya.

Tahun ini adalah tahun pertama Apple mengumumkan dan meluncurkan tiga varian iPhone secara bersamaan. Namun menurut Zhang perbandingan penjualan iPhone pada tahun 2019 dan tahun 2018 tidak begitu signifikan.

Selain Jun Zhang, para analis utama juga memiliki pandangan paling pesimistis terhadap produk iphone pada tahun ini, karena terjadi pengulangan pada model dari tahun beberapa tahun terakhir.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun