Mohon tunggu...
Dzulfikar
Dzulfikar Mohon Tunggu... Full Time Blogger - Content Creator

Blogger dan Content Creator. Member Kompasiana sejak Juni 2010. Aktif menulis di blog bangdzul.com dan vlog https://www.youtube.com/@bangdzul/

Selanjutnya

Tutup

Ramadan Pilihan

JPO Warna-warni Sudirman, Tempat Wisata Instagramable di Jakarta

16 Mei 2019   09:49 Diperbarui: 16 Mei 2019   10:19 143
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
JPO Sudirman / dok.pribadi

Hand rail-nya saja berbalut kayu, senada dengan lantainya.  Atapnya transparan dan terbuat dari bahan anti panas. Jadi, saat melewati JPO pada siang hari pun akan tetap terlindungi.

JPO Gelora Sudirman / dok.pribadi
JPO Gelora Sudirman / dok.pribadi

JPO warna-warni ternyata tidak hanya di Jalan Sudirman saja lho. Proyek revitalisasi JPO yang memakan anggaran biaya hingga Rp53 miliar ini termasuk dengan JPO di Polda Metro Jaya yang masih dalam pembangunan dan JPO di Bundaran Senayan. 

Namun, jika dilihat dari arsitektur dan desainnya, JPO warna-warni Sudirman ini yang menurut saya paling nyeni. Sementara bentuk dan desain JPO di Bundaran Senayan pun tidak berbeda dengan JPO Polda Metro.

Cincin-cincin yang menjadi pemanis sekaligus struktur bangunan disusun dengan rapi bergelombang. Berbeda dengan JPO di Polda Metro yang hanya berbentuk persegi sehingga terlihat agak kaku. 

Meskipun demikian, ketiga JPO ini nantinya akan menjadi tempat wisata instagramable paling hits di ibukota. 

Buat kamu yang belum pernah ke JPO Warna Warni Sudirman, bisa datang mulai pukul 18.00 WIB. Pada saat itulah lampu warna-warninya sudah dinyalakan.

Nantinya, ketiga JPO ini akan dilengkapi dengan lift yang membantu kaum difabel, manula, dan ibu hamil yang hendak menggunakan JPO baik untuk selfie atau sebagai akses ke Halte Transjakarta.

Tak ada salahnya juga jika kamu menjadikan JPO warna warni Sudirman ini menjadi destinasi wisata malam selepas berbuka atau salat tarawih. Tidak bikin haus dan capek, plus gratis tanpa bayar tiket masuk seperti di tempat wisata lainnya.

Namun demikian, pengunjung juga diharapkan bisa mematuhi aturan seperti tidak merokok, tidak membuat sampah sembarangan, dan tidak membawa mantan, hahaha.

Tertarik juga untuk berpose ala anak Instagram di JPO warna-warni?

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ramadan Selengkapnya
Lihat Ramadan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun