Mohon tunggu...
Efwe
Efwe Mohon Tunggu... Administrasi - Officer yang Menulis

Penikmat Aksara, Ekonomi, Politik, dan Budaya

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Pilihan

Penampilan "Ojo Bandingke" Farel Prayoga Tak Mengurangi Ke Khidmatan Upacara HUT Kemerdekaan RI Ke-77 di Istana Negara

17 Agustus 2022   17:13 Diperbarui: 17 Agustus 2022   19:03 583
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Mungkin ada pihak yang merasa kesakralan Upacara HUT Kemerdekaan RI di Istana sedikit terganggu dengan penampilan Farel yang membuat suasana menjadi lebih kasual.

Dokpri
Dokpri
Tapi percayalah, saya yang kebetulan hadir langsung dalam Upacara tersebut, tak merasakan hal itu.

Karena dibagian lain upacara tersebut sangat khidmat penuh kesakralan, mulai dari terompet pertama dibunyikan pada pukul 09.40 hingga tembakan meriam 17 kali penanda  detik-detik proklamasinya telah tiba, upacara berjalan sangat sakral penuh keagungan.

Para tamu undangan yang sebelum terompet pertama berbunyi masih banyak yang lalu lalang, semuanya terpaku ditempat masing-masing berkhidmat pada jalannya upacara.

Apalagi ketika pasukan Paskibraka mulai bergerak untuk mengibarkan Sang Saka Merah Putih, semua diam dan tak bersuara.

Hal itu terus berlanjut, pada saat Merah Putih mulai dikerek diiringi lagu Kebangsaan Indonesia Raya, semua berdiri tegak sikap sempurna seraya menghormat sambil berguman menyanyikan Lagu Kebangsaan.

Tak terasa mata saya berkaca-kaca saat itu. Hal itu menunjukan kesakralan Upacara HUT Kemerdekaan RI ke-77 tetap terjaga.

Walaupun secara insting, saya berujar pada temen di sebelah saya bahwa "keriuhan Farel" tersebut akan menimbulkan perdebatan.

Karena ketika Farel bernyanyi, masih dalam rangkaian upacara, Komandan Upacara dan pasukan defile juga masih ada di tengah lapangan.

Tapi sudah lah sekali-kali kita juga harus having fun toh hal itu tak mengurangi ke khidmatan inti dari peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-77 di Istana Negara.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun