Mohon tunggu...
Efwe
Efwe Mohon Tunggu... Administrasi - Officer yang Menulis

Penikmat Aksara, Ekonomi, Politik, dan Budaya

Selanjutnya

Tutup

Beauty Pilihan

Met Gala, Haute Couture dan Industri Fesyen Dunia

16 September 2021   14:12 Diperbarui: 16 September 2021   20:38 280
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Apakah fesyen yang digunakan para pesohor dalam Met Gala seperti yang kita saksikan di berbagai media ini termasuk dalam kategori "Haute Couture".

Melansir Vogue sebagian besar dari undangan yang hadir dalam acara Met Gala mengenakan pakaian yang masuk dalam kategori haute couture.

Membuat sebuah rancangan pakaian haute couture itu sangat rumit, karena kompleksitas dan banyaknya detil serta proses fitting yang harus presisi sehingga membuat satu rancangan baju haute couture membutuhkan waktu pengerjaan hingga ribuan jam.

Pembuatan baju indah karya Donatella Versace yang dikenakan oleh Rapper asal Amerika Li Nas X dalam Met Gala 2021 kemarin membutuhkan waktu hingga 1 tahun.

Cnnindonesia.com
Cnnindonesia.com
Li Nas tampil dengan busana "matroyhiska doll" yang fenomenal, sebagai tampilan awal Nas memakai jubah berekor yanv berwarna emas. Jubah besar itu penuh detil ornamen beads yang membentuk bunga mawar.

Ternyata, setelah melepas jubahnya Nas tampil dengan golden suit of armor yang juga menyerupai baju zirah untuk berperang lengkap dengan bentuk perut six pack-nya.

Pertunjukkan Nas belum selesai. Di bawah kostum super heronya, dia masih menyimpan kejutan. Usai melepas baju zirah emasnya, dia memakai bodysuit emas dengan lining hitam. Body suit ini dilapisi dengan kristal dan print ikonik Versace.

Haute couture ini nyaris seluruhnya dikerjakan dengan tangan alias handmade.

Haute couture memang sebuah karya craftmanship yang adi luhung, yang terkadang sulit untuk dibandrol harga tertentu.

Haute couture lebih dari sekedar uang dan keuntungan, ia seperti sebuah laboratorium fesyen dimana tidak ada ide yang terlalu gila, terlalu aneh atau terlalu sulit.

Para perancang dan timnya biasanya bereksperimen dengan material, potongan, siluet, dan kreativitas yang memerlukan waktu dan pertinbangan matang saat menatahnya menjadi sebuah haute couture yang indah dan aneh.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Beauty Selengkapnya
Lihat Beauty Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun