Mohon tunggu...
Fera Rahmawati
Fera Rahmawati Mohon Tunggu... Lainnya - @fiera_fara

UIN Walisongo Semarang

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud Pilihan

Bosen Kuliah Daring?

8 Desember 2020   10:56 Diperbarui: 8 Desember 2020   11:01 83
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Cara Menghindari Bosan di tengah Kuliah Daring

Semenjak adanya pandemi Covid-19 ini banyak kegiatan yang ditunda dan dihentikan secara mendadak, bahkan ada juga yang diselesaikan secara mendadak, mau liburan juga tidak  bisa, antara satu sama lain disuruh jaga jarak atau yang lebih dikenal dengan nama Social Distancing. Alhasil yang deket jadi jauh dan yang jauh mala makin jauh. Semua kegiatan dilakukan di rumah mulai dari bekerja, sekolah, sampai kuliah.  

Pandemi Covid-19 sudah memasuki bulan keduabelas dan pandemi ini belum juga berakhir mala semakin marak.  Sehingga memaksa kita untuk tetap waspada dan taat protokol kesehatan pencegahan Covid-19. 

Hal ini juga yang menjadi pertimbangan bagi perguruan tinggi untuk tetap melaksanakan perkuliahan secara daring bagi seluruh mahasiswanya. Dosen dan mahasiswa dipaksa untuk memaksimalkan proses pembelajaran secara daring dengan memanfaatkan teknologi informasi yang ada beserta perlatan pendukungnya.

Akan tetapi proses pembelajaran secara daring masih memiliki beberapa kendala baik bagi dosen maupun mahasiswa khususnya mahasiswa baru seperti saya. Semestinya semester pertama dapat digunakan untuk beradaptasi dengan lingkungan kampus dan menjalin relasi pertemanan baru, akan tetapi keadaan memaksa kita untuk melakukan itu semua secara daring.

Berkenalan dengan teman sekelas melalui WhatsApp Group dan mengenali lingkungan kampus via Youtube atau akun media sosial yang dimiliki kampus. Tentu hal ini adalah sebuah pengalaman baru dan bagi saya ini bukanlah hal yang mudah. Kita harus bisa mengkondisikan diri agar bisa segera beradaptasi sehingga proses perkuliahan dan ilmu yang diserap maksimal seperti perkuliahan tatap muka. Kendala yang lain yang saya hadapi dalam perkuliahan secara daring adalah susah sinyal atau jaringan yang tidak stabil.

Selain itu, mengikuti perkuliahan daring dari rumah juga dapat menimbulkan rasa bosan karena sendirian tidak ada teman untuk diajak sharing secara langsung.
Gimana nih tanggapan temen-temen semuanya?
Atau jangan-jangan kalian juga sama ngerasa bosen dirumah terus? Saya rasa banyak yang sependapat dengan saya kalau dirumah aja itu bisa ngebuat diri kita bosen. Karena gak banyak hal yang bisa dilakuin dirumah aja, bahkan kegiatan dirumah pun bisa dibilang tidur, bangun, makan gitu-gitu aja siklusnya.

Untuk temen-temen yang kuliah online alias daring, pastinya banyak banget tuh tugas kuliah yang dikasih dosen buat dikerjain, sedangkan materi yang diberikan gak efektif. Alhasil kita  harus lebih kreatif dan berinisiatif sendiri dalam belajar selama masa pandemi ini.

Kalo udah gini, kalian udah punya tips sendiri belom gimana supaya bisa tetep belajar dengan enjoy dan gak bosen?

Kalo belum tenang aja , kali ini saya bakalan kasih nih buat kalian supaya gak bosen selama ngejalani kegiatan perkuliahan dirumah aja. Simak baik-baik yah!


1. Buat jadwal kuliah online

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun