Mohon tunggu...
Fellanda Harfiana
Fellanda Harfiana Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswi salah satu universitas di Jawa Tengah

Terus Belajar

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Pentingnya Penggunaan Plastik Biodegradable dan Cara Pembuatannya

19 Oktober 2021   19:51 Diperbarui: 19 Oktober 2021   20:20 347
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sampah plastik menjadi masalah lingkungan berskala global karena plastik banyak digunakan dalam kehidupan sehari-hari. Namun plastik yang beredar dipasaran saat ini merupakan polimer sintetik yang berasal dari minyak bumi sehingga sulit terurai. 

Plastik membutuhkan waktu sekitar 10-12 tahun untuk dapat terurai oleh karena itu penggunaan bahan plastik sangat tidak bersahabat bagi lingkungan apabila digunakan tanpa menggunakan batasan tertentu. Penanganan masalah sampah plastik harus segera dilakukan karena bisa menyebabkan pencemaran lingkungan.

Di Desa Jurangmangu sendiri, sampah-sampah plastik akan dibakar kemudia sisa hasil pembakarannya akan dibuang. Padahal ketika sampah plastik dibakar akan menghasilkan gas karbondioksida yang akan menyebabkan timbulnya efek rumah kaca, merusak lapisan ozon dan memicu sel kanker bagi kesehatan serta dapat meningkatkan polusi udara. Melihat dampak yang ditimbulkan maka perlu diadakannya pengurangan sampah plastik dan beralih kepada plastik biodegradable yang ramah lingkungan karena dapat terurai.

Untuk mendukung salah satu tujuan SDG'S (Kota dan Permukiman yang berkelanjutan) maka didadakan kegiatan sosialisasi berupa "Pentingnya Penggunaan Plastik Biodegradable dan Cara Pembuatannya". Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Jumat, 24 September 2021 yang bertempat disalah satu rumah warga (Ibu Usmi) dan dihadiri oleh ibu-ibu warga Desa Jurangmangu. 

Kegiatan sosialisasi dan edukasi dimulai dari menjelaskan tentang apa itu plastik biodegradable, kelebihan, manfaat, perbedaan plastik biodegradable dan plastik yang beredar di pasaran, bahaya plastik sintetik bagi lingkungan dan cara pembuatan plastik biodegradable.

Dengan didakannya sosialisasi ini diharapkan semua masyarakat mendapatkan pegetahuan terkait plastik biodegradable, lebih peduli terhadap lingkungan, dapat mengurangi penggunaan sampah plastik dan dapat menerapkan penggunaan plastic biodegradable dalam kehidupan sehari-hari

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun