Mohon tunggu...
Firdaus Azhardi
Firdaus Azhardi Mohon Tunggu... Dosen - Mahasiswa Indonesia

"Ikuti akhirat maka dunia akan mengikuti."

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Organisasi, Wadah Candradimuka Mahasiswa

9 September 2020   23:45 Diperbarui: 9 September 2020   23:48 183
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Humaniora. Sumber ilustrasi: PEXELS/San Fermin Pamplona

Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh, sahabat surga!

Ketika mendengar candradimuka maka identik sekali dengan hal-hal berbau militer. Candradimuka menurut KBBI mempunyai makna tempat penggemblengan diri pribadi supaya kuat, terlatih, dan tangkas. Ditinjau dari maknanya maka diri pribadi yang nantinya memiliki karakter kuat, terlatih, dan tangkas bertujuan dalam satu sifat utama yakni kepemimpinan. Pemimpin yang baik harus mempunyai kepemimpinan yang mumpuni, dalam kata lain yaitu tegas, bijaksana, peduli, bertanggung jawab, dan mampu mengarahkan.

ADA APA ANTARA KEPEMIMPINAN DENGAN ORGANISASI?

Kepemimpinan adalah kegiatan yang mempengaruhi orang-orang agar diarahkan untuk mewujudkan tujuan organisasi secara bersama-sama. Sedangkan organisasi merupakan sekumpulan orang-orang yang mempunyai tujuan sama dan bergerak bersama untuk mewujudkannya. Bisa disimpulkan bahwa dari pemaknaan kedua kata tersebut ada hubungan yang disebut berkorelasi. Artinya kepemimpinan tidak bisa dipisahkan dari yang namanya organisasi karena setiap organisasi mempunyai seorang pemimpin dan pemimpin memiliki kepemimpinan yang berciri khas dan berbeda-beda.

TUGAS, POKOK, DAN FUNGSI ORGANISASI: LEMBAGA DAKWAH

Dunia kemahasiswaan punya cara tersendiri dalam mengembangkan kapabilitas kepemimpinan unsur-unsur civitas akademika nya. Mengadakan organisasi mahasiswa salah satunya dan hal ini dianggap sebagai jalan terbaik untuk mencetak calon pemimpin bangsa yang bisa berafiliasi dengan masyarakat di masa mendatang. Organisasi mahasiswa di Universitas Diponegoro banyak jumlahnya, mulai dari badan eksekutif hingga kelompok studi, nah menariknya ada lembaga dakwah juga.

Terdapat tiga poin penting dalam lembaga dakwah yakni kaderisasi, syiar, dan pelayanan. Ketiga poin tersebut mempunyai kesamaan yaitu kebermanfaat bagi diri sendiri dan banyak orang. Poin-poin ini mesti dilakukan selalu guna mencapai visi organisasi yang efisien dan efektif.

KADERISASI

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, kaderisasi adalah suatu proses dalam membentuk kader-kader baru dalam sebuah organisasi. Dalam kitab suci Al-Qur'an pun ada ayat indah milik-Nya yang mengindikasikan urgensinya sebuah kaderisasi, yakni...

Allah Subhanahu Wa Ta'ala berfirman:

"Sesungguhnya Allah mencintai orang-orang yang berperang di jalan-Nya dalam barisan yang teratur, mereka seakan-akan seperti suatu bangunan yang tersusun kokoh." (Q.S. Ash-Saff 61 ayat 4)

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun