Mohon tunggu...
Fata Azmi
Fata Azmi Mohon Tunggu... Guru - Belajar, Berlilmu, Bermanfaat

Guru Sekolah Dasar

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Ruangan Itu Bernama Kelas (Part 1)

15 April 2021   19:39 Diperbarui: 15 April 2021   20:11 167
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Apa yang dirindukan dari sekolah?

Rindu adalah kata yang sangat tepat untuk menggambarkan perasaan siswa kelas VI SDN Duri Pulo 08 Pagi dengan sekolah, setahun lamanya menjalani pembelajaran jarak jauh tentu memiliki pengalaman berbeda dibandingkan dengan pembelajaran di saat waktu normal berlangsung.

Cerita yang terukir mungkin tidak seindah tahun-tahun sebelumnya namun tidak menjadi alasan untuk menyurutkan semangat dalam mengejar cita-cita dan harapan dimasa depan yang masih terbentang.

Ada beragam pandangan tentang apa hal-hal  yang dirindukan dari sekolah. Ada yang rindu belajar di kelas, bertemu guru, bermain dengan teman hingga upacara bendera di hari Senin. 

Setidaknya setelah penulis melakukan wawancara ada beberapa hal yang sangat dirindukan oleh para siswa dari sekolah.

Safira menuturkan bahwa yang sangat ia rindukan adalah bertemu dengan teman-teman di sekolah, belajar tatap muka, jajan di kantin, solat berjamaah juga  upacara di lapangan bersama teman-teman.

" Yang aku rindukan adalah bertemu dengan teman-teman disekolah, belajar tatap muka, makan di kantin, solat berjamaah, upacara di lapangan bersama dan main di jam istirahat".

Ditambahkan oleh Bunga, ia sangat rindu bertemu ibu dan bapak guru, teman-teman, rindu dengan suasana kelas, rindu belajar bersama dan rindu senam bersama di sekolah.  

" Aku rindu bertemu ibu , bapak guru dan teman teman, rindu dengan suasana kelas, rindu belajar bersama, rindu senam bersama".

Selain itu ada hal menarik yang disampaikan oleh Inaya tekait kerinduannya dengan sekolah, selain ia rindu dengan gurunya ia juga rindu melihat papan tulis, meja,  bangku sekolah bahkan kertas ulangan. 

" Kangen sama guru, kangen melihat papan tulis,meja, bangku sekolah,kertas ulangan,kantin tempat aku jajan".

Sebuah kerinduan yang membuat kita berfikir kembali ternyata tidak hanya makhluk hidup yang dapat membuat kita kehilangan, melampaui itu  benda mati juga memiliki sentuhan yang tidak terlupakan oleh manusia.

Selanjutnya ada tanggapan dari Farizs, ia menuturkan yang dirindukan hanya satu, belajar di Sekolah. 

"Belajar di sekolah yang saya mau".

Jawaban singkat, hanya satu kalimat penuh makna, perjalanan belajar dari rumah yang sudah lebih dari satu tahun dirasakan dan dilalui  membuat keriduan akan sekolah semakin terasa pada dirinya.

Mungkin ada banyak tempat yang indah di alam semesta ini, tetapi bagi para pelajar tempat yang paling dirindukan hari ini adalah Sekolah. Tempat dimana tawa, canda, duka dan cerita tercipta darisitulah lahir album kenangan yang tidak mudah dilupakan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun