Mohon tunggu...
Muhammad Fariz Yamani
Muhammad Fariz Yamani Mohon Tunggu... Mahasiswa - Fakultas Hukum

Universitas Diponegoro

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Pentingnya Membawa Botol Minum Sendiri dan Mengolah Limbah Pasien Covid-19 untuk Mengantisipasi Penyebaran Covid-19

4 Agustus 2021   21:10 Diperbarui: 4 Agustus 2021   21:23 49
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Tanjung Pandan, Belitung (4/8/2021) - Pandemi virus corona (covid-19) mempengaruhi kebiasaan hidup orang. Sebab, kini protokol kesehatan jadi panduan untuk menghindari risiko penularan. Masyarakat dituntut pakai masker, jaga jarak, dan rajin cuci tangan menggunakan sabun atau hand sanitizer. Tak hanya itu, menjalankan fase kebiasaan baru atau new normal, masyarakat juga diharapkan menjaga imunitas dengan menjalani pola hidup sehat, misal olahraga dan menyantap makanan bernutrisi. 

Bahkan disarankan pula untuk terbiasa membawa peralatan makan dan minum sendiri apabila beraktivitas keluar rumah. Membawa botol minuman sendiri merupakan salah satu hal yang juga penting untuk menghindari perpindahan bakteri, kuman maupun virus, termasuk virus Covid-19. Jadi kita tidak perlu repot untuk membeli minuman di luar dan harus mendisinfeksi terlebih dahulu sehingga lebih terjamin keamanannya

Pelaksanaan KKN Undip Tim II 2021 mulai berlangsung sejak Rabu, 30 Juni 2021 hingga Kamis, 12 Agustus 2021. KKN Undip Tim II 2021 memiliki konsep yang sangat berbeda dari KKN Undip reguler biasanya, yaitu KKN Reguler Mandiri (KKN Pulang Kampung). KKN biasanya dilakukan di lokasi yang telah ditentukan oleh LPPM Undip, namun saat ini ditentukan berdasarkan domisili dari mahasiswa atau di luar domisili dengan alasan tertentu. Hal ini terjadi karena adanya kondisi pandemi Covid-19 yang tersebar di berbagai negara termasuk Indonesia. 

Tim P2KKN Undip telah berupaya maksimal dalam merancang KKN Undip Tim II 2021 ini dengan mengusung tema program yang berhubungan dengan 'Sustainable Development Goals'. Mahasiswa secara individu diwajibkan untuk melaksanakan dua kegiatan yang dirancang menjadi bentuk program kerja, yaitu kegiatan pemberdayaan masyarakat berkaitan dengan Sustainable Development Goals sesuai dengan disiplin ilmu masing-masing (monodisiplin). Oleh karena itu Muhammad Fariz Yamani (mahasiswa tim 2 KKN Universitas Diponegoro 2021) melakukan pembagian 'Care Package' yang berisikan botol tumbler, sapu tangan, dan masker serta selebaran mengingatkan masyarakat untuk memproses sampah dengan benar.

Hal ini dilakukan karena masih maraknya terjadi kesalahan dalam proses pembuangan limbah pasien Covid-19 saat isolasi mandiri, menurut UNICEF sampah yang dihasilkan dirumah dengan suspek Covid-19 seperti masker medis, sisa makanan dan pembungkus makanan, berpotensi menularkan virus corona kepada orang lain yang kontak dengan sampah tersebut. Oleh karena itu, perlu penanganan khusus dalam mencegah penularan virus melalui limbah infeksius.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun