Mohon tunggu...
Faradina Sabita Kurniawan
Faradina Sabita Kurniawan Mohon Tunggu... Jurnalis - Pengamat perkembangan dan pertumbuhan kota

Indonesia

Selanjutnya

Tutup

Money

Dilema Memajukan Pariwisata di Kota Kecil

29 Oktober 2019   13:56 Diperbarui: 29 Oktober 2019   14:09 72
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ekonomi. Sumber ilustrasi: PEXELS/Caruizp

Dapat kita bayangkan betapa besarnya pengaruh sosial media dalam  upaya memajukan sektor pariwisata.

Menurut saya, seharusnya pemerintah daerah bisa lebih memanfaatkan sosial media sebagai wadah untuk mempromosikan pariwisata alam maupun pariwisata buatan yang terdapat pada daerahnya.

Salah satu cara yang mungkin dapat dilakukan pemerintah daerah Jember adalah membuat akun instagram dan website yang aktif, dengan artian terus update mengenai informasi tentang Jember. Seperti membagikan jadwal kegiatan yang ada di Jember, membeli tiket acara tersebut secara online, dll.

3. Melakukan inovasi
Sifat alamiah manusia yang merasa cepat bosan, menuntut para pekerja yang terlibat dalam sektor ekonomi kreatif pada aspek pariwisata diharuskan untuk memutar otak untuk menciptakan Inovasi yang unik, kreatif, dan tentunya menarik.

Inovasi yang diciptakan pun bisa dalam berbagai aspek, seperti membuat wahana yang belum ada sebelumnya, menciptakan pertunjukan megah, menyediakan kuliner dengan bentuk yang unik dah rasa yang enak. Jember pun bisa menerapkan hal serupa agar pandapatan daerah dalam sektor pariwisata bisa meningkat.

4. Menyediakan sarana transportasi yang terintegrasi
Transportasi yang memadai pun menjadi salah satu alasan yang bisa mendatangkan wisatan untuk datang pada suatu daerah. Jika transportasi yang disediakan pada daerah tersebut kurang memadai, wisatawan yang akan datang tentu akan berpikir dua kali untuk mengunjungi tempat tersebut karena sulitnya akses transportasi untuk menjangkau kawasan wisata tersebut. Menurut pandapat saya, seharusnya pemerintah Jember dapat menyediakan transportasi yang saling terintegrasi untuk memudahkan wisatawan untuk menjangkau kawasan wisata tersebut.

Terlebih lagi, Jember dekat dengan Bali yang notabennya adalah tempat nomor satu di Indonesia dalam hal pariwisata. Jember sendiri pun sebenernya memiliki akses bandara udara. Hal ini harusnya menjadi nilai tambah untuk memudahkan wisatawan asing yang datang ke Bali, untuk singgah ke Jember.Hal ini merupakan peluang yang sangat besar, pemerintah daerah seharusnya bisa melihat peluang ini.

Contohnya adalah dengan menyediakan bus yang menghubungkan antara bandar udara, terminal, stasiun, dan objek wisata di Jember. Dengan begitu, wisatawan tidak kesulitan untuk datang dan berkunjung.

5. Perhatian lebih dari pemerintah daerah
Hal ini merupakan aspek terpenting untuk mengembangkan sektor pariwisata di kota kecil. Berdasarkan  pengalaman yang saya rasakan sebagai penduduk Jember, rata-rata objek wisata yang berada di kawasan Jember terkenal secara "musiman".

Maksudnya adalah objek wisata tersebut hanya akan ramai pada tahun awal pembukaannya, selebihnya pengunjung datang tidak sebanyak pada tahun pertama pembukaannya. Untuk terus menghidupkan pariwisata di Jember, diperlukan campur tangan pemerintah daerah untuk bertindak lebih agar objek wisata akan terus ramai di tahun-tahun berikutnya.

6. Peran serta masyarakat sekitar
Seperti yang sudah saya paparkan pada poin sebelumnya, sosial media berdampak besar untuk mempromosikan pariwisata. Masyarakat sekitar pun seharusnya bisa ikut mempromosikan tempat pariwisata pada daerahnya masing-masing. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun