Mohon tunggu...
Fanesa Oktavia
Fanesa Oktavia Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Ilmu Komunikasi UIN Sunan Kalijaga - 21107030005

Seorang perempuan pengagum malam dan semesta

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno Pilihan

Semar Kopi 2, Tempat Makan Jogja yang Cocok untuk Healing!

22 Mei 2022   10:00 Diperbarui: 22 Mei 2022   10:02 1021
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
suasana bagian depan Semar Kopi 2 (dokpri)

Yogyakarta seolah tidak ada habisnya, pasti ada saja tempat wisata dan kuliner yang belum terjamah banyak orang. Kota pelajar ini menjadi destinasi yang paling cocok untuk dikunjungi,  baik itu dari segi tempatnya, makanan, sejarah maupun pendidikan. Hal tersebut adalah kondimen yang menjadikan Kota Yogyakarta sebagai kota yang disukai oleh para wisatawan. Sebut saja Maliboro, Pasar Beringharjo, pantai, Candi Prambanan, dan destinasi lainnya.

Sebenarnya ada banyak tempat di Jogja yang menyuguhkan pemandangan asri yang menyejukkan mata dan tentunya membuat kamu betah berlama - lama di sana. Terlebih jika sudah terbiasa dengan  hiruk pikuk kendaraan serta pekerjaan atau tugas yang membludak. Rasanya pasti ingin mencari tempat yang memiliki ketenangan dan jauh dari suara kendaraan atau pun keributan. Salah satu tempat yang dapat kamu kunjungi ketika ke Jogja adalah Semar Kopi 2, mungkin bagi sebagian orang di Yogyakarta pun belum mengenal tempat ini. Selain karena tempatnya yang jauh dari pusat kota, tempat ini juga tergolong baru. Sehingga masih banyak yang belum mengetahui tempat ini.

Semar Kopi 2 adalah sebuah kedai kopi yang terletak di Jalan Berbah - Kalasan, Sumber Lor, Kalitirto,Kec. Berbah, Kabupaten Sleman Yogyakarta atau sekitar 7 - 10 km dari pusat kota. Jarak tersebut dapat kamu tempuh dengan waktu 20 menit jika menggunakan mobil atau pun motor. Tetapi dijamin, selama perjalanan kamu tidak akan merasa bosan. 

Apalagi akan disuguhkan oleh berbagai tempat yang dapat kamu lihat sebelum akhirnya akan sampai ditujuan yang memiliki suasana yang berbeda dengan jalan yang dilalui dan penuh dengan kendaraan.  

Saat pertama kali datang, kamu akan disambut dengan palang bertuliskan Semar Kopi dan soto bathok 6000 nya. Suasana tempatnya asri karena terletak di sekitar persawahan dengan ornamen khas pedesaan. Tempat ini didominasi oleh warna coklat kayu, perabotan yang digunakan juga sama. Tempatnya lumayan luas dengan bentuk memmanjang dari depan hingga belakang.

suasana belakang Semar Kopi 2 (dokpri)
suasana belakang Semar Kopi 2 (dokpri)

Di bagian belakang, akan langsung berseberangan dengan sawah yang hijau, tempatnya berupa gazebo - gazebo kecil yang di alaskan tikar serta meja. Sedangkan di bagian depan akan diberikan meja dan beberapa kursi yang dapat kamu gunakan. 

Walaupun tempatnya jauh dari pusat kota, kamu tidak pelu khawatir soal koneksi dan jaringannya. Karena di sini juga disediakan free wifi yang bisa digunakan oleh para pengunjung. Pelayanannya juga ramah dan cepat. Makanan yang disediakan juga lumayan dan tentunya memiliki harga yang terjangkau.

soto bathok (dokpri)
soto bathok (dokpri)

Makanan yang paling sering dicari adalah soto bathok. Banyak pengunjung yang tertarik karena harganya yang relatif murah namun memiliki rasa yang lumayan enak serta cara penyajiannya yang unik dengan menggunakan bathok kelapa sesuai dengan namanya. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun