Mohon tunggu...
Fajar Novriansyah
Fajar Novriansyah Mohon Tunggu... Administrasi - Pekerja biasa

Pekerja Purna Waktu Sebagai Staf Adminitrasi di Perusahaan Operator SPBU Swasta berlogo kerang kuning. Menikmati suka duka bertransportasi umum, Karena disetiap langkah kan ada jalan, dimana perjalanan kan temui banyak cerita. S1 Manajemen Universitas Terbuka 2014

Selanjutnya

Tutup

Puisi Pilihan

Pada Sesal dan Masa Lalu yang Terlupa

3 Juli 2022   18:32 Diperbarui: 3 Juli 2022   18:51 194
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Puisi. Sumber ilustrasi: PEXELS/icon0.com

menghitung malam ke malam

akan selalu sepi karena waktu telah beri banyak jeda

membagi satu persatu perasaan

seperti menyelinapkan perih diantara hingar bingar

lalu aku berhenti untuk bermimpi

bosan mengulangi hari hari yang terasa sama persis

sunyi menggulung sebagian raga

yang sudah sangat lelah menanggung rindu entah pada siapa

aku lari kebarat mengejar senja

kembali lagi bangun di ruangan yang sama esok harinya

aku bergerilya pergi ke utara

lagi lagi aku dapati diri kembali di sini esok paginya

aku ingin benar benar bangun

aku ingin benar benar menikmati hembus angin tanpa sesal

tapi aku lupa sesal tentang apa?

mungkin saking kesalnya pada diri aku melupakan banyak hal

tapi aku ingin benar benar bangun

rasa terpuruk sunggu tidak enak, lengket pada niscaya yang mati

aku ingin benar benar hidup

aku ingin sepertimu menikmati hari hari tanpa menengok masa lalu

Pakulonan Barat, 3 Juli 2022

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun