Mohon tunggu...
FAIRUZ NAJLA
FAIRUZ NAJLA Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa

Wisata

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Pemasaran Pariwisata

23 September 2022   17:58 Diperbarui: 23 September 2022   18:03 107
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Pariwisata menjadi salah satu sektor industri yang banyak diminati banyaknya wisatawan yang berkunjung ke berbagai negara di ASEAN khususnya di indonesia tidak lepas dari gencarnya pemsaran pariwisata yang dilakukan oleh berbagai pihak. Pemasaran pariwisata pun terus dilakukan melalui berbagai media, baik media cetak maupun elektronik. 

Adapun definisi pemasaran pariwisata menurut beberapa ahli Muljadi (2009), pemasaran pariwisata merupakan upaya guna mengidentifikasi kebutuhan dan keinginan wisatawan, serta menawarkan produk wisata sesuai dan keinginan kebutuhan wisatawan.dengan kata lain, pemasaran pariwisata merupakan suatu proses manajemen yang dilakukan oleh organisasi pariwisata setingkat nasional atau industri untuk menentukan wisatawan yang aktual dan potensial, mengadakan komuniksai dengan mereka untuk menentukan serta mempengaruhi keinginan, kebutuhan, motivasi, kesukaan dan ketidaksukaan pada daerah daerah lokal, regional, nasional, dan internasional, kemudian merumuskan dan menyesuaikan produk wisata untuk mencapai kepuasan optimal untuk parawisatawan.

Berdasarkan ketiga definisi tersebut, maka dapat disimpulkan bahwa pengertian pemasaran pariwisata merupakan suatu koordinasi yang  dilakukan oleh perushaan yang bergerak dalam bidang pariwisata baik tingkat daerah, regional, nasional maupun internasional, untuk mencapai kepuasan wisatawan serta mendapatkan keuntungan yang wajar bagi perusahaan.

Wisata di sumedang sangat banyak,nah yang menjadi icon wisata di sumedang yaitu alun-alun sumedang yang berpusat ditengah tengah kota yang berada di Jl. Prabu Geusan ulun, Regol Wetan, Kecamatan. Sumedang Selatan, Kabupaten sumedang. Di alun alun sumedang juga ada masjid yang sangat dikenal di masyarakat sumedang yaitu Masjid Agung Sumedang, yang menjadi pusat perhatian di alun alun sumedang Monumen Lingga di tengah tengah alun alun yang masih terawat dari jaman diresmikan pada tanggal 25 April 1922.

Di alun alun sumedang banyak spot foto yang Instragamable yang sudah di siapkan untuk menarik wisatawan oleh Bupati Sumedang dan PEMDA Sumedang, alun alun Sumedang juga memiliki wajah baru sejak diresmikan pada bulan maret tahun lalu. Peresmiannya dilakukan oleh Gubernur Jawa barat Ridwan Kamil dan Bupati Sumedang Dony Ahmad Munir.

Fasilitas yang ada di sekitar alun alun Sumedang diantaranya Area parkir, Warung-warung makanan dan minuman, Wahana permainan, Masjid Agung, Jogging track,dan Pojok Baca. Saat ini pemerintah Jawa Barat sedang gencar-gencarnya melakukan revitalisasi Alun-alun yang ada di sekitar Jawa barat salah satunya ilah Alun-alun Sumedang ini.

Yang unik dari alun-alun sumedang ialah tidak adanya pagar pembatas yang mengelilingi kawasan alun-alun, sehingga terlihat luas dan juga lebih bersahabat.selain itu dibagian tengah Alun-alun Sumedang terdapat sebuah tugu peringatan ikonik dan bersejarah yang bernama Lingga dibuat oleh Pangeran Siching (Belanda) untuk pangeran Suria Atmaja.

Maka tak heran jika Alun-alun Sumedang selalu ramai dikunjungi apalagi menjelang sore dan akhir pekan. Ada yang mengajak main anak-anak, ada yang bersantai, ada pula yang berolahraga. Disekitar alun alun juga ada bangunan yang bersejarah yang masih berdiri tegak hingga saat ini yaitu,Monumen lingga, Museum Prabu Geusan Ulun, Gedung Negara, serta ada pula gedung Mall Pelayanan Publik (MPP).

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun