Mohon tunggu...
Fadirra
Fadirra Mohon Tunggu... pelajar/mahasiswa -

Seorang penghobi hal-hal yang menarik dan bermanfaat. A hobbyist to interesting and useful things.

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Buat Apa Sih Riset?

3 November 2012   00:46 Diperbarui: 27 September 2015   05:16 312
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Riset, makanan apa sih itu? Makanan yang lezat pastinya! Tanpa disadari, setiap saat kita melakukan riset lho. Contohnya, riset tentang bener gak sih kalau gw ganteng pas lagi ngaca? *sandal melayang* Atau, riset tentang ini ayam goreng lebih enak dimakan pakai sambel ABCD atau sambel pecel? *tiba-tiba ngiler* Atau, riset tentang apa ya alasan sebenernya Superman pakai CD di luar? *tanya yang bikin Superman!*

Dari hal-hal yang sederhana itu, tersimpan suatu makna: Dengan riset, kita jadi tahu, yang sebelumnya kita tidak tahu. Bukan itu saja, masih banyak lagi yang bisa kita dapat dari riset, mau tau? Yuk simak hasil wawancara2an penulis dengan sumber-sumber yang bisa di-percaya-gak-percaya:

  1. Buat hidup. Ya emang mata pencaharian saya. - Peneliti di salah satu badan riset terkemuka di Indonesia
  2. Buat ibadah, syukur-syukur kalau riset ane bermanfaat bagi umat. Aamiiiinnn! - Peneliti yang notabene lulusan salah satu pondok pesantren di Jawa Timur
  3. Biar bisa lulus, habisnya salah satu syarat kelulusan harus riset sih. - All Master’s students & PhD’ers in the world
  4. Biar bisa satu tempat kerja sama gebetan gw. - Peneliti yang terpeneliti
  5. Disuruh orang tua, jadinya pingin bikin orang tua seneng aja. - Peneliti Pemenang Anak Berbakti Award 2012
  6. Mengejar kepuasan jiwa syukur-syukur kalau raga juga. - Peneliti yang beranggapan kursi pijet elektrik, mesin pembuat kopi, kulkas penuh dengan snack serta in-house spa & sauna adalah syarat mutlak buat tempat riset
  7. Biar bisa bersaing dong sama negara-negara lain, dengan meneliti kan bisa menelorkan produk-produk unggulan level internasional, masa Indonesia mau jadi anak bawang terus. – Peneliti berdedikasi, yang cinta setengah mati, sama negeri Indonesia ini
  8. Buat menuhin CV, kan cool tuh kalo CV bisa berpuluh-puluh lembar penuh dengan publikasi-publikasi hasil penelitian gw. - Peneliti terobsesi
  9. Ngembangin bisnis, emang enak bisnis jalan di tempat gak ada inovasi. - Staf R & D salah satu perusahaan IT di India
  10. Jalan-jalan gratis! - Peneliti yang hasil publikasi penelitiannya sering keterima di konferensi-konferensi luar negeri

Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun