Mohon tunggu...
Esti Sri Handayani
Esti Sri Handayani Mohon Tunggu... -

Penikmat kopi, juga diksi-diksi yang menyayat hati.

Selanjutnya

Tutup

Trip Pilihan

Jurus Jitu untuk Tetap Hemat di Liburan Akhir Tahun

21 Desember 2018   20:15 Diperbarui: 21 Desember 2018   20:52 243
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Selamat malam, peeps!
Sepuluh hari menjelang tahun baru, gimana nih resolusi yang kamu buat di awal tahun ini? Udah tercapai semua belum? Atau, malah udah bikin resolusi baru nih buat 2019 nanti? Hihi

By the way, kalo resolusi kamu di awal tahun ini adalah to travel more, kamu bisa memanfaatkan 10 hari terakhir di tahun 2018 ini sebelum berakhir lho, peeps, sekalian juga kan quality time sama orang-orang terdekat karena tahun ini seringnya sibuk misalnya.

Tapi, biasanya kalo high season kayak natal dan tahun baru gini kan biasanya mahal-mahal ya, peeps. Mungkin itu salah satu yang ngebuat kamu males untuk liburan ke luar dan lebih milih untuk quality time aja di rumah, eh tapi kamu juga harus tau lho peeps, travelling itu banyak manfaatnya. Mau tau? Kamu bisa baca tulisan Esti yang ini, yaa.

Nah, berhubungan sama liburan akhir tahun, kali ini Esti mau kasih tips buat kamu yang mau liburan akhir tahun tanpa bikin dompet minta ampun. Check it out!

Yang pertama, cari tau tentang promo

pixabay.com
pixabay.com
Ini penting banget, peeps. Meskipun di high season banyak yang menawarkan harga selangit, tapi nggak sedikit juga penawaran promo-promo untuk tetep irit. Nah, di sini, skill browsing kamu sangat bisa diandalkan, peeps. Karena, biasanya hanya orang-orang dengan kemampuan browsing tertentu yang bisa nemuin promo yang good deal banget. 

Biasanya juga, promo-promo yang ditawarkan itu berupa bundling tiket pesawat dan hotelnya. Oh, ya. Sebelum kamu browsing untuk cari tau tentang promo, ada baiknya kamu tentukan dulu kamu pengin liburan yang kayak gimana nih, liburan bareng keluarga aja, solo travelling, atau group travelling, biar bisa memudahkan kamu juga waktu pencarian promo-promonya.

Yang kedua, susun itinerary.

pixabay.com
pixabay.com
Apa sih itinerary tuh? Nah, kamu bisa baca di sini.

Kenapa penting buat kita nyusun itinerary sebelum liburan? Karena, dengan perencanaan yang udah disusun, selain bisa bikin liburan kita lebih teratur dengan perencanaan itu, itinerary bisa sangat membantu kita untuk bener-bener bisa memanage waktu dan memanage estimasi pengeluaran uang, peeps. Jadi, kamu nggak bakal over budget atau under budget kalo kamu stick to the itinerary.

Yang ketiga, packing secukupnya.

pixabay.com
pixabay.com
Ketika packing, kita cenderung pengin bawa semua barang yang kira-kira bakal kita butuhin, just in case ya kan, peeps. Tapi, seringnya malah sebagian hal itu nggak kita gunain waktu liburan, jadinya over package, wasting space juga, malah kalo nanti misalnya kamu beli oleh-oleh terus gak muat di tas jadinya malah mengeluarkan uang ekstra buat beli tas baru. 

Tapi, kalo kamu under package juga bakal ngeluarin uang ekstra buat beli barang-barang yang diperluin padahal kamu bisa bawa dari rumah. Nah, hal itu bisa disiasatin dengan bikin itinerary, peeps. Jadinya kamu bisa packing secukupnya, sesuai sama destinasi wisata yang kamu pilih.

Yang terakhir dan nggak kalah penting adalah, pilih liburan yang sesuai anggaran.

pixabay.com
pixabay.com
Sebelum kamu memutuskan untuk pergi travelling ke tempat yang kamu inginkan, ada baiknya kamu susun dulu anggaran yang mampu kamu keluarkan, peeps. Jangan lupa pastiin juga ya, anggaran itu nggak mengganggu anggaran pokok kamu dan pengeluaran penting lainnya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun